Terinspirasi Mimpi Buruk Masa Kecil, Aldre Tampilkan Koleksi Uniknya di MVT 2018

Oleh : Dina Astria | Selasa, 27 Maret 2018 - 12:40 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Untuk pertama kalinya, Indonesian Fashion Chamber (IFC) menyelenggadakan acara fashion presentation bertajuk "Media Viewing Trend". Acara ini diselenggarakan sejak Senin (26/3/201i) hingga hari ini (27/3/2018) di The Ice Palace, Kuningan, Jakarta.

Sejumlah desainer lokal meramaikan acara Media Viewing Trend 2018. Salah satunya, desainer muda berusia 26 tahun asal Surabaya, Aldrè.

Aldrè menampilkan sejumlah koleksi unik yang terinspirasi dari pengalaman mimpi buruknya pada masa kecil. Terdapat 12 koleksi yang ditampilkan, mulai dari mask yang iconic, hoody oversized, pakaian serba hitam, hingga bros berbentuk unik.

Desain miliknya memang mempunyai ciri khas berupa outer oversized.

"Setiap kali aku membuat rancangan, aku mau mewujudkan apa yang ada di pikiran aku aja. Walaupun terkadang orang bilang desain rancanganku ini creepy, tapi menurutku it's ok to be different. Dan ternyata ada peminatnya juga," ungkapnya saat ditemui Industry.co.id hari Senin kemarin (26/3).

Koleksi dari pengalaman mimpi buruk pada masa kecilnya ini bertemakan 'Childhood Nightmare'. Aldrè menambahkan, bahwa dirinya yang penakut juga menjadikan dirinya sebagai inspirasinya.

"Iya, kebetulan aku orangnya penakut dan hal-hal yang menakutkan itu terkadang masih sering terbawa mimpi," tutupnya.