Jajal Para Pemain U-12, Menpora: Itu Filosofi Sepak Bola yang Saya Ketahui

Oleh : Dina Astria | Minggu, 25 Maret 2018 - 11:50 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora), Imam Nahrawi menghadiri acara peresmian MILO Football Championship pada Sabtu kemarin (24/3) di Lapangan Panahan, Gelora Bung Karno.

Imam Nahrawi juga berpartisipasi dengan mengajak para pemain U-12 untuk melakukan kick off dalam kompetisi MILO Football Championship.

“Lewat olahraga, anak kita akan terbentuk karakternya, wataknya rasa menghormati dan menghargainya. Dan itu sesungguhnya sudah dimilik anak Indonesia. Lewat kompetisi MILO Football Championship ini juga semakin banyak semakin luas lagi cakupan yang diberikan untuk anak Indonesia,” jelas Menpora saat jumpa pers, sebelum melakukan kick off.

Imam juga menyatakan bahwa dukungan dari pemerintah betul-betul maksimal dalam semua bidang, salah satunya bidang olahraga. Dengan olahraga khususnya kompetisi ini, Menpora berharap bisa mendorong jutaan anak Indonesia untuk terus berolahraga dengan menyenangkan.

"Bertanding itu bukan mencari lawan, tetapi mencari kawan dan saling menghormati. Itu filosofi sepak bola yang saya ketahui," paparnya lagi.

Menpora merasa optimis dengan acara kompetisi ini, yang nantinya akan menemukan pemain berbakat untuk tim nasional (timnas) di masa yang akan datang.