Kolaborasi Desainer Lokal, Hasbro Tampilkan Koleksi My Little Pony di Plaza Indonesia Fashion Week 2018

Oleh : Chodijah Febriyani | Sabtu, 24 Maret 2018 - 12:30 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Terinspirasi dari My Little Pony, Hasbro mempersembahkan kolaborasi fesyen dengan meluncurkan koleksi unik yang bertemakan kartun anak-anak tersebut.

“Kami sangat senang dapat meluncurkan koleksi ini bersama para desainer Indonesia seperti Lenny Agustin, Oline Workrobe, Ria Miranda, Bateeq, Chameo Couture, Origo by Phia, Miwa Yellow Line, and Niluh Djelantik. Storytelling selalu menjadi bagian penting dari segala sesuatu yang kami lakukan di Hasbro, dan kami sangat senang memiliki kesempatan unik untuk menceritakan kisah ‘My Little Pony’ melalui kolaborasi dengan para desainer terbaik Indonesia," kata  Melissa Alexander, Licensing Director, S.E. Asia / Pacific, Hasbro Inc.

Koleksi ini, tambahnya membawakan rancangan baju, aksesoris dan sepatu yang mengintepretasikan My Little Pony lebih hidup secara kreatif. Koleksi ini secara keseluruhan juga merefleksikan inti dari brand My Little Pony yaitu menyatukan delapan desainer yang begitu bertalenta dengan ciri khas yang berbeda dalam pembuatan koleksi ini sebagai sahabat.

Indonesia adalah salah satu pasar utama Hasbro di Asia Pasifik. Koleksi ini lebih jauh merayakan kehadiran Hasbro di Indonesia yang telah lebih dari 10 tahun membawa beragam pengalaman mulai dari konten animasi, mainan, dan juga produk untuk para pelanggan.

“Tidak hanya ini merupakan program desainer lokal pertama Hasbro untuk Asia Tenggara, kolaborasi ini juga menandakan kerjasama terbesar Hasbro di seluruh dunia, dimana Hasbro melibatkan 8 desainer, dimana setiap mereka secara visual menggambarkan storytelling My Little Pony yang unik untuk para konsumen.” tambah Diana Khoo, Category Manager Fashion for S.E. Asia, Hasbro Inc.

Menggambarkan keragaman dan cerita unik dari My Little Pony, koleksi ini akan membawa karakter Mane Six yang menggemaskan untuk lebih dekat dengan kehidupan sehari-hari para penggemar di Indonesia.

“Indonesia percaya Bhineka Tunggal Ika yang artinya berbeda-beda tetapi tetap satu. Dalam setiap rancangan, karya dan seni, para desainer membawa nilai yang sama ketika membicarakan tentang kreativitas dan juga persahabatan. Hasbro My Little pony selalu
 
membawa nada serupa dalam setiap karyanya melalui Friendship is Magic, oleh karena itu, kami turut membawakan nilai dan elemen persahabatan, serta pesan positif melalui koleksi fashion ini,” pungkasnya, Lim Masulim, Creative Director dari Chameo Couture mewakili para desainer lokal yang terlibat dalam kolaborasi ini.