Menristek Berharap Kapal Pelat Datar Siap Diproduksi Massal

Oleh : Irvan AF | Senin, 16 Januari 2017 - 07:06 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Menteri Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir mengunjungi Gunung Steel Group (GSG) di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, guna memastikan kesiapan pabrikasi massal kapal pelat datar inovasi PT Juragan Kapal.

Nasir mengatakan kedatangannya dalam rangka mengecek kesiapan pabrik untuk memproduksi massal kapal pelat datar yang sebelumnya telah diuji coba pada 20 Agustus 2016 di Kepulauan Seribu, Jakarta untuk komersialisasi.

Pabrikasi kapal ini, menurut dia, merupakan hasil kerja sama antara PT Juragan Kapal Indonesia yang merupakan binaan Direktorat Inovasi dan Inkubator Bisnis (DIIB) Universitas Indonesia dan Kementerian Riset Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Kemristekdikti) sejak 2013 dengan GSG.

"Kerja sama ini dalam rangka membangun iklim kondusif utuk tumbuh dan berkembangnya Perusahaan Pemula Berbasis Teknologi (PPBT). Kemristekdikti sejak 2013 sampai dengan sekarang telah mengeluarkan insentif Inkubasi Bisnis Teknologi (IBT) guna mendukung komersialisasi hasil penelitian dan pengembangan (litbang), Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK), perguruan tinggi negeri (PTN), perguruan tinggi swasta (PTS) dan masyarakat di Indonesia," ujar Nasir Dalam keterangan tertulisnya yang diterima di Jakarta, Minggu (15/1/2017).

Ia mengatakan bahwa program ini merupakan instrumen kebijakan dalam bentuk skema pendanaan untuk lembaga inkubator bisnis teknologi dan PPBT sebagai tenant dalam melakukan proses inkubasi untuk meningkatkan daya saing perusahaan pemula tersebut, sehingga mampu bertahan dan berkembang di pasar domestik ataupun global.

Inkubasi bisnis merupakan suatu proses pembinaan, pendampingan, dan pengembangan yang dilaksanakan oleh inkubator kepada tenantnya yaitu PPBT.

Juragan Kapal, perusahaan yang didirikan Adi Lingson dan Sankaruska Fathernas dari Teknik Perkapalan UI, dalam hal ini merupakan satu perusahaan pemula berbasis teknologi yang bergerak di bidang desain dan produksi kapal baja, dengan inovasi teknologi kapal pelat datar.

Kapal Plat Datar yang diproduksi mempunyai spesifikasi 10 GT dengan ukuran panjang 13.5 meter yang dilaksanakan di area produksi Gunung Steel Group yang merupakan produsen baja nasional yang didalamnya terdapat beberapa anak perusahaan diantaranya PT Gunung Garuda, PT Gunung Rajapaksi dan PT Gunung Steel Construction dengan total kapasitas 2,5 juta ton per tahun.(iaf)