Kimia Farma Jajaki Patungan dengan Produsen Obat India

Oleh : Ridwan | Kamis, 05 Januari 2017 - 13:43 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - PT Kimia Farma (Persero) Tbk (KAEF) sedang menjajaki kerja sama baru dengan perusahaan India. Langkah tersebut dilakukan untuk memperluas pasar dari perusahaan farmasi milik negara ini.

Direktur Pengembangan PT Kimia Farma (Persero) Tbk Pujianto mengungapkan kerja sama dalam bentuk pembentukan perusahaan patungan (joint venture/JV) ini diharapkan bisa terwujud di tahun ini. Pujianto mengatakan perusahaan patungan ini masih dihitung tingkat ekonominya dan pangsa pasarnya. Yang jelas kita akan menjadi pemilik saham mayoritas, jelasnya yang ditemui di Jakarta.

Kepemilikan Kimia Farma dalam perusahaan JV tersebut menurutnya kemungkinan akan mencapai 60 persen. Ia pun belum memastikan perusahaan baru tersebut akan melakukan produksi obat atau bahan obat.

Namun, mitra dari India tersebut menurut Pujianto merupakan rekanan lama perseroan yang juga perusahaan bahan baku dan bahan jadi. Adapun belanja modal (capital expenditure) untuk pembangunan pabrik sendiri menurutnya baru akan dianggarkan pada tahun 2018.