Shell Bitumen Siap Muluskan Jalan Tol dan Bandara Indonesia

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 14 Desember 2017 - 16:27 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - PT Shell Indonesia melalui salah satu cabangnya Shell Bitumen siap berkontribusi bagi pembangunan infrastruktur jalan di Indonesia. Shell Bitumen telah menjadi pemasok produk Bitumen (Aspal) berkualitas tinggi untuk jalan raya, jalan tol dan bandara.

“Shell sebagai pemimpin global teknologi bitumen (aspal) berharap dapat terus bekerjasama dengan para pemangku kepentingan dalam membangun infrastruktur di Indonesia,” kata General Regional Shell Bitumen Asia, Thanes Rajatapiti, dalam ‘Ekspose Teknologi Aspal Modifikasi Polimer’ di Jakarta Kamis (14/12/2017).

Shell Bitumen memasok bitumen yang digunakan untuk pengaspalan sejumlah jalan tol utama di Indonesia, termasuk tol Jakarta-Cikampek, Purbaleunyi, Surabaya-Mojokerto, dan Semarang-Solo, serta jalan-jalan nasional lainnya.

Produk-produk Shell Bitumen juga digunakan pada proyek-proyek di 24 bandara tersibuk di Indonesia, termasuk di Aceh, Bandung, Labuan, Semarang, dan Surabaya.

“Shell Bitumen juga telah memasok rangkaian produk Shell Cariphalte dengan teknologi PMB secara lokal dari sebuah pabrik baru di Balaraja. Shell Cariphalte PG76 Fuelsafe saat ini digunakan untuk proyek taxiway Bandara Internasional Soekarno Hatta,” pungkasnya