Ketua Asosiasi Pengusaha Muda Indonesia Beri Dukungan Buat KPK

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 20 November 2017 - 14:37 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Muda Sam Aliano mengapresiasi langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) atas penahanan Ketua DPR RI Setya Novanto.

"Saya apreasiasi buat KPK karena kinerjanya telah baik dan betul. Karena semua orang itu harus sama dalam hukum," kata Sam saat menyambangi gedung KPK, Senin (20/11/2017).

Menurutnya KPK harus berdiri tegak dan kuat seperti tiang listrik. Hukum itu tidak memandang golongan tertentu, jangan sampai hukum itu tumpul keatas tajam kebawah.

Kedatangannya kali ini memberikan rangkaian bunga yang bertuliskan KPK harus tegak berdiri seperti tiang listrik#Save KPK Sam Aliano.

Ia juga telah berpesan kepada Setya Novanto agar untuk mematuhi hukum. Ia juga menyesalkan pengerusakan oleh oknum tertentu atas karangan bunganya di RSCM beberapa waktu lalu.

Ia berujar akan memberikan hadiah Rp 1 Miliar bagi siapapun yang bisa menemukan oknum dibalik pengerusakan karangan bunganya.

"Ini bukan masalah harga karangan bunganya tapi harga diri seseorang yang dilecehkan," ujarnya