Gelar Wisuda ke 60, Unindra Luluskan 1.081 Wisudawan

Oleh : Ahmad Fadli | Rabu, 15 November 2017 - 16:30 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Universitas Indraprastra PGRI (Unindra) kembali gelar wisuda ke-60 kepada sebanyak 1.081 wisudawan, terdiri dari 904 lulusan program Strata Satu (S1) dan 177 lulusan program Starta Dua (S2). Hingga saat ini total alumni Unindra mencapai 59.810 orang.

“Wisuda ke-60 ini adalah wisuda yang kelima untuk periode semester genap 2016/2017. Ini merupakan prestasi yang menggembirakan bahwa untuk semester genap ini mencapai 5.897 orang. Dengn demikian total alumni Unindra dan STKIP sekarang mencapai 59.810 orang. Yang sudah dilaporkan ke Dikti adalah 36.131 orang,” kata Rektor Unindra Prof. Dr. Sumaryoto dalam sambutannya di gedung Sasono Utomo, TMII, Rabu (15/11/2017).

Ia mengatakan, pihaknya akan terus mengejar akreditasi institusi sesuai Permen Ristekdikti No.44 Tahun 2015. Dan Desember ini adalah batas peningkatan akreditasi.

 “Desember kedepan adalah batas waktu peningkatan akreditasi, disini kami kompak bergerak secara frontal dan terintegrasi untuk memenuhi capaian delapan standar tersebut,” pungkasnya

Ia menambahkan, dengan jumlah mahasiswa yang besar dan dananya murah tapi Unindra tetap konsisten memenuhi peraturan-peraturan yang berlaku untuk pendidikan tinggi. Menambah dosen, melengkapi dosen, melengkapi sarana prasarana pembelajaran.

“Dengan adanya penambahan gedung maka proses belajar mengajar Unindra semakin mendekati kualitas yang terbaik yang dituntut dalam perundang-undangan maupun peraturan lain yang berlaku untuk pendidikan tinggi,” pungkasnya.