Ini Tiga Tips Agar Kakimu Tidak Pegal Saat Traveling

Oleh : Chodijah Febriyani | Rabu, 18 Oktober 2017 - 14:30 WIB

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Menjelajahi suatu destinasi wisata, tentunya perlu kesiapan khusus terutama fisik. Terlebih jika melakukan perjalanan setiap hari yang membuat kaki Anda terasa pegal, keram bahkan sakit. Untuk mencegahnya agar kaki tidak pegal, berikut ini tips agar Anda tetap akan nyaman saat menjelajahi destinasi wisata.

1. Pakai sepatu yang nyaman untuk Kaki Anda
Saat traveling, keutamaan yang harus dijaga adalah kaki Anda, jika salah menggunakan jenis sepatu, liburanpun menjadi tidak nyaman. Solusinya, sesuaikan dengan tempat yang Anda tuju terlebih dahulu, jika tempatnya banyak yang menanjak, gunakankan sepatu sports.

Jika hanya berkeliling kota, Anda bisa juga menggunakan flats dengan bantalan yang tipis dengan sol yang tidak keras. Satu hal, hindari menggunakan sepatu baru yang belum pernah Anda pakai.

2. Perbanyaklah minum air mineral

Tentunya, saat perjalanan Anda membutuhkan pasokan air mineral yang banyak. Dengan meminum air mineral, maka sirkulasi darah akan lancar dan bisa mengurangi pembengkakan pada kaki Anda.

3. Relaksasi kaki dan Rendam dengan air hangat

Jika saat berjalan jauh, baik menggunakan transportasi tentunya kaki Anda perlu relaksasi untuk mengistirahtkan pergelangan otot kaki Anda. Selain itu, bisa juga dengan merendam kaki dengan air hangat. Karena bisa memperlancar peredaran darah di sekitaran telapak kaki Anda.