Helikopter Apache Unjuk Kekuatan di Upacara HUT TNI ke-72

Oleh : Herry Barus | Kamis, 05 Oktober 2017 - 12:31 WIB

INDUSTRY.co.id - Cilegon- TNI mengerahkan ratusan alat utama sistem senjata, termasuk alutsista terbaru dan modern dalam memperingati HUT Ke-72 TNI di Dermaga Indah Kiat, Cilegon, Banten, Kamis (5/10/2017)

Sejumlah alat utama sistem persenjataan (alutsista) terbaru dan modern dikerahkan dalam memeriahkan Upacara Peringatan HUT TNI itu, seperti Helikopter Apache dan Kapal Selam buatan Korsel KRI Nagapasa 403, KRI RE Martadinata dan Helly Phanter yang merupakan helikopter antikapal selam.

Bahkan, dua unit helikopter Apache diterjunkan dalam demo udara, dengan menembakkan senjatanya ke arah sasaran yang berada di laut.

Tak hanya itu, alutsista lainnya, seperti Tank Arisgator, MRLS Astros H MK 6 dan Meriam 155 Caesar meluncurkan roketnya ke sasaran yang dianggap musuh.

Dalam demo udara pun, dua pesawat Sukhoi Su-27/30 dan dua pesawat F-16 A/B sweeper left turn menuju holding point untuk melakukan Bomb Burst dan high Speed past menggunakan flare.

Selama kurang lebih 6 menit para hadirin akan disuguhi Demo Pertempuran Udara Air to Air atau Dog Fight antara 2 pesawat F-16 A/B dengan 2 pesawat Su-27/30 Sukhoi.

Atraksi udara dan peluncuran roket membuat ribuan warga terpukau dan bertepuk tangan melihat kecanggihan alutsista yang dimiliki TNI.