Bambu Unik Sebagai Karya Seni Alami

Oleh : Herry Barus | Selasa, 27 Februari 2024 - 12:00 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Dikatakan bambu unik, karena dalam pertumbuhannya bambu ini tidak tumbuh secara normal, abnormal. Sehingga batang atau rantingnya bentuknya tidak seperti pada umumnya yang normal. Atau bisa disebut pula bambu cacat, lantaran pertumbuhan batangnya tidak seperti pada umumnya. Ketidaknormalan pertumbuhannya ini bisa beragam bentuk dengan membentuk keunikan tersendiri.

Sementara bagi orang berjiwa seni bisa ditangkap dari spesifikasi bentuk keunikan bambu tersebut ada unsur artistiknya dalam perspektif kacamata seni. Secara imajinatif kemudian bentuk keunikan menyerupai kayak binatang, tangan atau lainnya. Sehingga bambu unik memiliki nilai artistik.   Demikian  keterangan  dari  Alex Palit, pendiri Komunitas Pecinta Bambu Unik Nusantara (KPBUN)

Banyak di antara bambu-bambu unik dan langka ini memiliki nilai artistik sebagai karya seni alami yang tumbuh dan terbentuk secara alami, bukan hasil rekayasa manusia. 

Dari keunikan bambu unik dengan sentuhan artistik sebagai karya seni alami bisa diperuntukkan hiasan dekoratif, gantungan kunci, bandul kalung atau asesoris lainnya.

Selain memiliki keunikan yang spesifikatif, bambu-bambu unik ini juga memiliki nilai artistik yang tumbuh dan terbentuk secara alami, yang memiliki sentuhan artistik  diperuntukkan sebagai pajangan dekoratif interior, unik, artistik, alami, eksklusif tak ada duanya.

Tapi sayang hingga kini kreasi bambu unik kurang mendapatkan perhatian dan diberdayakan sebagai industri kreatif sebagai karya seni alami bernilai artistik.