Sukses Digelar, Traveloka Fair 11.11 Catat Lonjakan Tren Libur Akhir Tahun

Oleh : Nina Karlita | Minggu, 20 November 2022 - 18:43 WIB

INDUSTRY.co.id -  Jakarta – Traveloka, baru saja sukses menggelar pekan promosi bertajuk Traveloka Travel Fair 11.11 yang berlangsung pada 4-11 November 2022. Perhelatan yang bertujuan membantu masyarakat merencanakan perjalanan jelang akhir tahun ini mencatat antusiasme konsumen yang cukup tinggi.

Selama sepekan penyelenggaraannya, Traveloka Travel Fair 11.11 mencatat  hampir 1 juta orang sudah berpartisipasi dalam acara ini dan melakukan perencanaan perjalanan akhir tahun 2022 baik untuk destinasi domestik maupun internasional.                                                                            
Melonjaknya minat masyarakat untuk berlibur akhir tahun turut mendorong kesuksesan dari gelaran Traveloka Travel Fair 11.11. Traveloka mencatat bahwa minat masyarakat terhadap destinasi domestik maupun internasional terus mengalami pertumbuhan, terutama pada destinasi di Asia Tenggara.

Hal ini terbukti dengan adanya peningkatan minat masyarakat yang tumbuh sebesar 40% untuk melakukan perjalanan ke destinasi internasional favorit, seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Kamboja, Hong Kong, Jepang, Korea Selatan, Vietnam, Taiwan, dan Australia pada periode Traveloka Travel Fair 11.11 dibandingkan dengan periode biasa.

Beberapa negara tetangga Indonesia di Asia Tenggara, seperti Singapura, Thailand, dan Malaysia, masih menjadi destinasi favorit konsumen karena menerapkan bebas visa dan memiliki akses yang mudah dengan berbagai pilihan penerbangan langsung.

Namun, sejak kuartal III tahun ini, minat masyarakat Indonesia untuk bepergian ke Jepang dan Korea Selatan meningkat signifikan seiring dengan dibukanya perbatasan di kedua negara itu.

Menurut Shirley Lesmana, Chief Marketing Officer, Traveloka, dengan kondisi global yang semakin pulih dari pandemi, minat untuk melakukan perjalanan semakin menguat. Tidak hanya untuk tujuan domestik, konsumen Traveloka juga turut mengincar destinasi internasional.

"Kami sangat berterima kasih dengan antusiasme konsumen terhadap Travel Fair 11.11 dalam menyambut libur akhir tahun bersama Traveloka. Untuk itu, Traveloka akan terus berkomitmen untuk senantiasa terdepan dalam menghadirkan solusi yang tepat bagi konsumen untuk merencanakan perjalanan dengan lebih mudah,” kata Shirley.

Selain destinasi luar negeri yang mengalami lonjakan peminat, destinasi domestik juga tetap menjadi primadona bagi konsumen Traveloka. Destinasi-destinasi favorit kota besar yang menjadi incaran selama Traveloka Travel Fair 11.11. adalah Bali, Medan, Surabaya, Makassar, dan Jakarta.

Menariknya, promosi Traveloka ini juga menunjukkan munculnya minat terhadap destinasi-destinasi wisata yang mulai berkembang, seperti Batam, Pekanbaru, Biak, Mando, Timika, dan Kendari.

Tidak hanya itu, tren staycation yang marak setelah pandemi juga tetap diminati oleh konsumen Traveloka. Staycation merupakan bentuk wisata singkat di berbagai jenis akomodasi, baik di dalam kota, maupun di luar kota.

"Traveloka Travel Fair 11.11 hadir untuk membantu konsumen merencanakan perjalanan impian dengan lebih mudah dan nyaman, baik untuk destinasi di dalam negeri maupun luar negeri," tutup Shirley.