Markas Komando Korps Marinir Terima Kunjungan Walikota Tidore Ali Ibrahim

Oleh : Herry Barus | Selasa, 09 Agustus 2022 - 06:00 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto menerima kunjungan Wali Kota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim di Gedung Utama Markas Komando Korps Marinir (Mako Kormar) Jalan Prajurit KKO Usman dan Harun No.40 Kwitang Jakarta Pusat, Senin (08/08/2022).

Dankormar mengucapkan selamat datang kepada Wali Kota Tidore Kepulauan  beserta rombongan di Markas Komando Korps Marinir.  Demikian informasi dari Dispen Kormar.

Kunjungan ini dalam rangka membahas pelaksanaan Sail Tidore tahun 2022, serta dalam rangka mengembangkan potensi wisata selam di Tidore. Hadir dalam kunjungan ini Dr. Rahma Fitria (Dosen UI), Wakil Sekjen PB POSSI Ir. Q. Sanny Limbunan beserta staf, dan Asisten Potensi Maritim Komandan Korps Marinir (Aspotmar Dankormar) Kolonel Marinir Raja E. Girsang S.E., M.M..

Dr. Rahma Fitria menyampaikan kepada Dankormar selaku Ketua Pengurus Besar Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (PB POSSI) bagaimana menumbuhkan minat Olahraga selam kepada generasi muda, memperkenalkan olah raga selam kepada masyarakat

Wali Kota Tidore Kepulauan dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih atas dukungunan dan memohon bantuan semua pihak agar pelaksanaan Sail Tidore tahun 2022 berjalan lancar, Sail Tidore tahun 2022 akan menjadi wadah mempromosikan potensi wisata selam di kepulauan Tidore.