Bikin Bangga! Menperin Agus Sukses Antar Industri Baja RI Tembus Pasar AS

Oleh : Hariyanto | Selasa, 22 Maret 2022 - 09:10 WIB

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Pelaku industri baja nasional, PT. Gunung Raja Paksi Tbk (GRP) berhasil melakukan ekspor baja struktur ke Casa Grande, Arizona- Amerika Serikat (AS). Tepatnya ke perusahaan industri mobil elektrik, Lucid Motors pada Senin (21/3) kemarin di Karawang, Jawa Barat. 

Pelepasan ekspor produk besi baja (structural beam) sebanyak 700 MT senilai USD1 juta ke AS oleh GRP tersebut dilakukan langsung oleh Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita.

Menurut Menperin Agus, keberhasilan ekspor ini sekaligus menandai bahwa produk industri nasional memiliki kualitas dan berdaya saing global.

“Untuk melakukan ekspor ke Amerika Serikat, dibutuhkan sertifikasi yang memadai. Produk yang hari ini dikirim sudah memenuhi sertifikat dari beberapa agensi internasional yang tidak mudah untuk diperoleh," ujar Menperin Agus seperti dikutip redaksi INDUSTRY.co.id Selasa (22/3/2022).

"Suatu kebanggaan bagi kita bahwa Anak Bangsa bisa melakukan itu,” sambungnya.

Tak hanya itu, menurut Menperin, industri baja nasional juga mampu mencetak kinerja yang gemilang usai berhasil melewati berbagai tekanan gelombang pandemi covid-19. Dimana sektor ini mampu mencatatkan pertumbuhan diatas rata-rata pertumbuhan industri nasional.

"Industri logam dasar berhasil mencatatkan pertumbuhan positif sebesar 11,31% pada kuartal IV tahun 2021 atau naik dibanding kuartal sebelumnya yang berada diangka 9,52%," ujarnya.

"Saya memberikan apresiasi kepada seluruh pelaku industri baja ditanah air," tandas Menperin.

Sementara itu, Presiden Direktur PT Gunung Raja Paksi Tbk. Abednedju Giovano Warani Sangkaeng menyampaikan bahwa ekspor ini merupakan pengiriman trial order untuk pembangunan pabrik Lucid Motors.

Menurutnya, ekspor kali ini menandakan bahwa produk baja dalam negeri sudah berhasil menembus pasar ekspor ke USA.

Pengiriman baja ke negeri Paman Sam tersebut merupakan upaya perusahaan untuk mencapai target ekspor 2022 senilai USD70 juta. Selain itu, untuk meningkatkan porsi ekspor menjadi 20 persen, dibandingkan 2021 yang hanya 5 persen. Tahun 2021 sendiri, nilai ekspor yang dicapai GRP mencapai USD44 juta. 

PT. GRP yang berdiri sejak tahun 1970 ini merupakan salah satu perusahaan baja yang memiliki peran strategis pada pengembangan industri baja nasional.  

Hal ini ditunjukkan dengan realisasi investasi PT. GRP sampai  tahun 2021 sebesar USD488,71 juta (sekitar Rp7 triliun) dengan memproduksi baja dari hulu sampai hilir. 

Selain penjualan dalam negeri, PT. GRP telah melakukan ekspor dengan nilai sebesar USD45 juta atau meningkat dibandingkan tahun 2020 yang mencapai USD28 juta.