Rayakan HUT Angkatan Udara Indonesia, Ichitan Beri Kesegaran Lewat Varian Rasa

Oleh : Chodijah Febriyani | Senin, 24 April 2017 - 09:21 WIB

Booth ICHITAN di acara Bulan Dirgantara Indonesia 2017
Booth ICHITAN di acara Bulan Dirgantara Indonesia 2017

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Dalam rangka merayakan DIRGAHAYU ke-71 Angkatan Udara Indonesia, produk minuman teh hijau ternama dari Thailand memberikan kesegarannya kepada pengunjung "Bulan Dirgantara Indonesia 2017."

Acara ini akan dimulai sejak 20 April 2017 hingga 23 April 2017 di Apron Hajj Selatan, Bandara Terminal Halim Perdanakusuma. Selama acara berlangsung, ICHITAN memberikan beberapa rasa pilihan dari ICHITAN seperti, ICHITAN Green Tea Honey Lemon, ICHITAN Green Tea Lychee dan ICHITAN Yen Yen Liang Tea yang menjadi favorit semua orang.

Mr. Tan Passakornnatee atau yang lebih dikenal dengan Mr.Ichitan, Pendiri dan CEO ICHITAN Group, mengatakan, “Kami sangat bersemangat untuk bertemu dengan konsumen setia dan konsumen baru kami di acara ini untuk memberikan cara baru menikmati teh revolusioner kami ketika menikmati atraksi penerbangan," ujarnya melalui siaran pers yang diterima Industry.co.id, Sabtu (22/4/2017)

"Varian dari Ichitan merupakan ciri khas dari bahan baku yang berkualitas tinggi dan rasa yang berbeda untuk teh yang lezat untuk dinikmati kapan saja misalnya saat acara seperti ini,” lanjutnya.

Baru-baru ini ICHITAN mempunyai program “Mendadak Jutawan” dari ICHITAN untuk konsumen di seluruh Indonesia yang sudah dimulai sejak tanggal 1 April 2017 sampai 31 July 2017 dan telah mendapatkan 5 pemenang beruntung pertama. “Mendadak Jutawan.”

Program spesial yang dimana ICHITAN akan memberikan uang tunai sebesar Rp 300 Juta kepada masing-masing 30 pemenang di seluruh Indonesia, dengan hanya membuka tutup botol dan lihat tutup botol dengan kode unik “300 JUTA”.

"Saya berharap saat acara ini berlangsung akan ada seseorang yang mempunyai kesempatan untuk memenangkan “Mendadak Jutawan” dan setiap orang di Indonesia akan percaya bahwa program ini nyata. Saya berharap kamu, atau kamu akan menang dan saya akan memberikan uang tunai langsung ke rumah anda," pungkas Mr Ichitan.

Di acara ini semua pengunjung dapat menyaksikan Dynamic Air Show, Static Show, Exhibition Alutsista, Tourist Paskhas Air Force, Hot Air Balloon, Youth Community Event, Bazaar Culinary, Fun Run 5K dan 10K, Display Drumband Youth AAU Gita Aerospace. Akan ada juga penampilan musik spesial dari artis lokal Indonesia seperti; TeamLo, Duo Serigala, DJ Joane Tiga, DJ Stroo, DJ Shielvy dan lainnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Presiden Direktur Dharma Polimetal, Irianto Santoso

Kamis, 25 April 2024 - 11:26 WIB

Konsisten Bagikan Dividen, DRMA Incar Pertumbuhan Dobel Digit di 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.

AMMAIA Ecoforest Raih Sertifikasi Greenship Neighborhood

Kamis, 25 April 2024 - 11:17 WIB

Tawarkan Keseimbangan Hunian Berkelanjutan dan Kenyamanan Ekosistem Terpadu, AMMAIA Ecoforest Raih Sertifikasi Greenship Neighborhood

AMMAIA Ecoforest, dikembangkan oleh Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan sebuah kawasan perumahan eksklusif…

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila Bambang Soesatyo

Kamis, 25 April 2024 - 11:00 WIB

Mencermati Dampak Eskalasi Ketegangan di Timur Tengah

DURASI dan skala dari konflik Iran-Israel tak sekadar mengeskalasi ketidakpastian, namun juga memengaruhi perubahan dinamika global di hari-hari mendatang. Komunitas internasional, secara tidak…

Ilustrasi industri keramik

Kamis, 25 April 2024 - 10:53 WIB

Antidumping Keramik, FOSBBI: Tak Perlu Dijalankan, Penjulan Lesu

Ketua Umum Forum Suplier Bahan Bangunan Indonesia (FOSBBI), Antonius Tan menyebut bahwa saat ini, para produsen maupun importir keramik masih melihat secara mendalam terkait Peraturan Menteri…

Ditinjau Presiden Jokowi, Hutama Karya Optimis Bendungan Bulango Ulu Rampung 2024

Kamis, 25 April 2024 - 10:49 WIB

Ditinjau Presiden Jokowi, Hutama Karya Optimis Bendungan Bulango Ulu Rampung 2024

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meninjau proyek Bendungan Bulango Ulu Paket I garapan PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) yang berlokasi di Kabupaten Bone Bolango sebagai rangkaian…