Menteri Rini Klaim BUMN Makin Lebih Baik

Oleh : Irvan AF | Selasa, 18 April 2017 - 09:47 WIB

Menteri BUMN Rini Soemarno
Menteri BUMN Rini Soemarno

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno mengklaim bahwa BUMN sekarang lebih baik daripada tiga tahun sebelumnya.

"Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran karyawan Kementerian BUMN, setelah saya 2,5 tahun di sini kita sudah jauh lebih baik dari tiga tahun sebelumnya," kata Menteri BUMN saat memberikan sambutan pada acara ulang tahunke-19 Kementerian BUMN di Jakarta, Selasa (18/4/2017).

Rini juga mengatakan bahwa dulu kerja di Kementerian BUMN, seperti Kantor POS, hanya melihat surat-surat dan memberikan izin kepada perusahaan BUMN.

Namun sekarang, Kementerian BUMN lebih berkinerja, bahkan seperti koorporasi, pengawas dan regulator dari pemerintah.

Ia juga mengungkapkan kebanggaannya karena bisa menyatukan BUMN yang sebelumnya bekerja sendiri-sendiri di bawah kementerian teknis. Dalam ulang tahun yang ke-19 Rini kembali mengingatkan pentingnya BUMN untuk bertransformasi ke dunia digital mengikuti zaman.

Rini memperkenalkan kartu Indonesia Poin yang dapat dimanfaatkan oleh para karyawan BUMN. Sebelumnya, Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) telah meluncurkan Kartu Indonesia Poin untuk para pegawai atau keluarga karyawan BUMN.

"Seluruh pejabat pegawai harus siap dengan dunia digital, itu adalah tujuan dari kartu digital ini," kata Menteri BUMN Rini Soemarno di salah satu hotel di Jakarta, Kamis (13/4).

Kartu BUMN dapat digunakan sebagai kartu identitas multifungsi. Tidak hanya sebagai alat pembayaran (uang elektronik), tapi juga dapat digunakan untuk program loyalti (pengumpulan, transfer, dan penggunaan poin di antara BUMN), serta kartu akses ke infrastruktur perusahaan maupun ke fasiiitas Iayanan kesehatan.

Rini mengatakan, Kartu BUMN hadir sebagai implementasi visi untuk mensinergikan keunggulan BUMN dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan memperkuat portofolio bisnis, terutama bidang finansial, e-commerce, dan digital platform untuk kerjasama antar BUMN.

Program ini memungkinkan karyawan BUMN dan anggota ke|uarganya dapat memperoleh manfaat maksimal dari program promosi antar BUMN. Dengan adanya kartu multifungsi ini, maka BUMN akan dapat semakin mengembangkan bisnisnya dengan penggunaan dan promosi oleh jutaan orang karyawan BUMN dan ke|uarganya. Di samping itu, kehadiran Kartu BUMN juga akan mendorong roadmap pengembangan bisnis yang mengarah ke pembentukan National Payment Gateway.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…

IFG Life

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric)…