Jababeka Siap Bangun Kawasan Industri dan Komplek Hunian di Palangkaraya

Oleh : Hariyanto | Senin, 17 April 2017 - 17:55 WIB

Kawasan Industri Jababeka (Istimewa)
Kawasan Industri Jababeka (Istimewa)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, PT Kawasan Industri Jababeka Tbk (KIJA) siap membangun kawasan industri dan kompleks hunian, baik rumah tapak maupun hunian vertikal (apartemen) jika wacana pemerintah memindahkan ibukota ke Palangkaraya di Kalimantan Tengah jadi dilakukan.

Direktur Pengembangan Bisnis Jababeka Hyanto Wihadi menyatakan, jika pemerintahan pindah maka tentu akan ada pembangunan properti secara besar-besaran di kota tersebut. Pasalnya, seluruh pejabat yang berkepentingan akan turut pindah dan membutuhkan hunian sebagai tempat tinggal.

"Jika memang jadi, tentu akan ada pembangunan kembali di sana kan," ujar Hyanto, Kamis (13/4/2017).

Di sisi lain, tingkat ekonomi di kota tersebut bakal lebih bergerak jika Palangkaraya menjadi ibu kota baru untuk Indonesia. Seiring dengan itu, Jababeka akan memanfaatkan kondisi tersebut untuk menjaring investor dengan membuka kawasan industri.

"Semua kota mungkin, kami ini menuju di mana saja peluang itu ada. Visi kami membangun 100 kota," terang Hyanto.

Seperti diketahui, wacana pindahnya ibu kota kembali dilontarkan oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional Bambang Brodjonegoro. Ia mengatakan, kajian pemindahan ini akan diselesaikan sesegera mungkin.

Saat ini Jababeka memiliki dua kawasan industri yang berada di Cikarang dan Kendal. Untuk di Cikarang, perusahaan terus melakukan pengembangan dengan membangun rumah, apartemen, gudang, dan ruko.

Sementara, perusahaan menargetkan pembangunan tahap pertama di Kawasan Industri Kendal (KIK) sebesar 1.000 hektare (ha). Di mana tahun ini diharapkan dapat dikembangkan dengan luas 50 ha hingga 100 ha.

Saat ini, Jababeka juga memiliki lahan seluas 1.500 ha di Tanjung Lesung namun belum memiliki rencana untuk menambah lahan di wilayah tersebut.

"Tanjung Lesung merupakan industri wisata dengan lahan resort 1.500 ha," imbuhnya.

Tak berhenti sampai di sana, Jababeka juga tertarik untuk mengembangkan properti dengan konsep Transit Oriented Development (TOD). Saat ini pihaknya tengah melakukan penjajakan dengan pengembang lain untuk mencari mitra mengembangkan proyek tersebut.

"Tempatnya yang pasti yang dilalui kereta, bukan Cikarang. Masih dalam pembicaraan lah," pungkasnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Everpure tersedia di Shopee, atasi masalah jerawat usai mudik lebaran.

Selasa, 23 April 2024 - 19:40 WIB

Tips Merawat Kulit Wajah Bersama Shopee 5.5 Voucher Kaget

Melalui kampanye 5.5 Voucher Kaget, Shopee ingin menjadi teman serta memberikan semangat untuk kembali memulai perjalanan pengguna, khususnya dalam perawatan diri setelah libur lebaran.

Danone melakukan MoU dengan Pemulung untuk mengumpulkan sampah botol plastik

Selasa, 23 April 2024 - 18:17 WIB

AQUA dan Ikatan Pemulung Indonesia Kerja Sama Kurangi Sampah Plastik di Destinasi Wisata Bangka Belitung

Dalam rangka mendukung upaya pemerintah Indonesia mengurangi sampah plastik ke laut hingga 70% pada 2025, hari ini AQUA melakukan kerja sama Program Peningkatan Pengumpulan Sampah Plastik di…

Festival Seoul Beats on Campus (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 17:57 WIB

Bakal Gelar Festival Seoul Beats on Campus, President University Siap Luncurkan Konsentrasi K-Wave

Presuniv berencana membuka konsentrasi K-Wave yang akan bernaung di bawah Program Studi (Prodi) Business Administration. Pembukaan konsentrasi ini akan ditandai dengan event Seoul Beats on Campus…

Arta Monica Pasaribu, S.IP – President University Mahasiswa S2 MMT

Selasa, 23 April 2024 - 17:30 WIB

Strategi Marketing Dinamo Listrik Buatan Lokal untuk Mendukung Net Zero Emission

Tidak dapat dipungkiri ternyata penggunaan kendaraan listrik seperti motor listrik sangat tumbuh dengan cepat. Pemerintah mencatat keberadaan motor dan mobil yang berbasis listrik di sini naik…

PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi demi generasi masa depan.

Selasa, 23 April 2024 - 17:28 WIB

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Jakarta - PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi…