Manajemen First Travel Bantah Terlantarkan Jamaah Umroh

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 27 Maret 2017 - 15:40 WIB

Konferensi Pers PT First Anugerah Karya Wisata (First Travel) Membantah Terlantarkan 45 Jamaah Umroh, Senin (27/3/2017)
Konferensi Pers PT First Anugerah Karya Wisata (First Travel) Membantah Terlantarkan 45 Jamaah Umroh, Senin (27/3/2017)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Tim kuasa hukum PT First Anugerah Karya Wisata (First Travel) membantah telah menelantarkan jamaahnya dan belum melunasi biaya keberangkatan umroh ke maskapai penerbangan yang menyebabkan gagalnya keberangkatan jamaah umroh dari travel lain adalah tidak benar.

“Berita tentang penelantaran jamaah tersebut adalah tidak benar, yang benar adalah jamaah diundur keberangkatannya disebabkan oleh visa yang masih dalam proses,” kata Dr. Niru Anita Sagita Sinaga SH, MH & Patners dalam konferensi persnya di Cikini, Jakarta, Senin (27/3/2017).

Merujuk fakta di lapangan, yang terjadi adalah keberangkatan mereka diundur karena visa masih dalam proses. Pun ketika di Jakarta, segala kebutuhan dan akomodasi para jamaah ditanggung sepenuhnya oleh First Travel. 

"Hotel dan semuanya kami yang bertanggung jawab. Selama menunggu keberangkatan, para jamaah mengapreasiasi apa yang dilakukan manajemen First Travel," ujar dia

Niru mengungkapkan, terkait penundaan ini sebelumnya telah diinformasikan kepada koordinator jamaah First Travel. Namun, kabar tersebut tak disampaikan kepada jamaah. “Dengan demikian tidak ada satupun jamaah umroh dari klien kami yang gagal berangkat,” tuturnya

"Terkait oknum yang memberikan informasi dan menyuruh para jamaah datang ke Jakarta, kami akan tindaklanjuti sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku," beber dia. 

"Kami menghimbau agar tidak menyebarkan berita yang menyesatkan,"pungkasnya

Sebelumnya, diberitakan biro perjalanan First Travel Haji dan Umroh telah menelantarkan 45 jamaah umrah yang dimuat disejumlah media nasional pada 23 Maret lalu. Menurutnya, dengan kejadian ini pihak First Travel mengalami kerugian.

Tetapi sebagai tanggung jawab terhadap jamaah First Travel tidak memperhitungkan seluruh kerugian tersebut karena itu sebagai bentuk tanggung jawab moral perusahaan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…

RUPST PT Dharma Polimental Tbk.

Kamis, 25 April 2024 - 17:11 WIB

Ditengah Situasi Wait & See, Penjualan DRMA Tetap Stabil di Rp1,34 Triliun di Kuartal 1 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…

Bahan baku plastik

Kamis, 25 April 2024 - 16:05 WIB

Impor Bahan Baku Plastik Tak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin, Ini Alasannya

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…