Setelah Jakarta, All New Ertiga Suzuki Sport Hadir di Yogyakarta

Oleh : Ridwan | Minggu, 24 Maret 2019 - 13:35 WIB

Peluncuran All New Ertiga Suzuki Sport (Foto: Ridwan)
Peluncuran All New Ertiga Suzuki Sport (Foto: Ridwan)

INDUSTRY.co.id - Yogyakarta - Setelah diperkenalkan di Jakarta kemarin (22/3), PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan All New Ertiga Suzuki Sport untuk pelanggan di Kota Yogyakarta.

Sebagai bentuk realisasi dari konsep Suzuki Sport selama tahun 2018, All New Ertiga “Kebanggan Keluarga” varian teranyar ini tampil modern, lebih agresif dan sporty dengan sebelas pembaruan fitur mutakhir yang semakin memberikan kenyamanan dan keamanan untuk konsumen. 

Setiawan Surya 4W Deputy Managing Director PT Suzuki Indomobil Sales mengatakan, Serentak dengan tiga kota lainnya, All New Ertiga Suzuki Sport kami perkenalkan juga di Yogyakarta. Peluncuran regional varian terbaru edisi sport ini kami lakukan bersamaan di beberapa kota dengan kontribusi penjualan All New Ertiga terbanyak, salah satunya di Yogyakarta. 

"Dengan hadirnya varian tertinggi dari All New Ertiga, pastinya pelanggan setia Suzuki Semakin Bangga, Semakin Istimewa," ujar Setiawan Surya di Yogyakarta (24/3).

Dari segi penjualan wholesales selama tahun 2018, Suzuki berhasil membukukan penjualan tipe Ertiga sebanyak  32,594 unit di pasar domestik dan memberikan kontribusi penjualan nasional sebanyak 28% kepada penjualan wholesales Suzuki. 

Penjualan All New Ertiga di Kota Yogyakarta juga meraih hasil positif hingga berkontribusi sebanyak 22% terhadap penjualan Suzuki di Yogyakarta. 

"Kami semakin optimistis hadirnya All New Ertiga Suzuki Sport dapat menstimulasi pasar LMPV, khususnya di Yogyakarta. Dengan sebelas pembaruan fitur varian ini, kami yakin All New Ertiga Suzuki Sport dapat mencapai penjualan sebanyak 57% per bulan dari total penjualan All New Ertiga di Yogyakarta," ujar Hendra Kurniawan, Owner PT Sumber Baru Aneka Motor.

Untuk menyokong penjualan All New Ertiga Suzuki Sport, selama 22-24 Maret 2019 PT Sumber Baru Aneka Motor selaku diler resmi PT SIS telah menyiapkan berbagai skema penawaran menarik untuk pelanggan, yaitu voucher diskon senilai Rp 1.000.000, uang muka mulai dari Rp 17.950.000, kaca film gratis, dan berkesempatan mendapat satu unit sepeda motor Suzuki Satria.

All New Ertiga Suzuki Sport yang mengusung tagline “Semakin Bangga, Semakin Istimewa” ini semakin memperkuat tampilannya. Pada bagian eksterior, All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi tambahan body kit, seperti Upper & Lower Front Grille, Front Under Spoiler, Side Under Spoiler (Right & Left), Rear Upper Spoiler dan Rear Under Spoiler. Penambahan tersebut dilengkapi Emblem Suzuki Sport di buritan yang semakin memperkuat citra sporty pada mobil ini. 

Selain itu, untuk meningkatkan keamanan saat berkendara, terdapat Daytime Running Light (DRL) LED Lamp dan defogger untuk membantu penglihatan pengendara saat cuaca buruk. Parkir pun lebih mudah dengan tambahan fitur Rear Camera Parking yang disematkan pada All New Ertiga Suzuki Sport. 

Tampilan interior All New Ertiga Suzuki Sport juga semakin sporty dengan New Color Dashboard dan New Color Seat Materials bernuansa hitam di seluruh bagian dasbor, jok, installation panel dan trim door. Selain itu, head unit touch screen 6,8 inci dengan garnish I/P center memberikan akses hiburan melalui fitur-fitur yang terintegrasi pada gawai pengemudi, seperti seperti Web Link, Radio (AM/FM), MP3, WMA, USB, Waze, Spotify, Bluetooth Audio, dan Bluetooth Phone Call. 

All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi AC Auto Climate digital untuk memudahkan pengemudi mengatur suhu di dalam kabin.

Sama seperti versi sebelumnya, fitur keamanan All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi dengan platform HEARTECT, Electronic Stability Programme (ESP©), Hill Hold Control (AT), TECT Body, ISOFIX, Anti-Lock Braking System (ABS) & Electronic Brake Force Distributin (EBD), Dual SRS Airbags, Side Impact Beam, Child Proof Door Lock, Immobilizer dan alarm. 

All New Ertiga Suzuki Sport hadir dalam tiga pilihan warna bernuansa monokrom, yaitu Cool Black, Metallic Magma Grey dan Pearl Snow White. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.