GAIKINDO: 2018, Penjualan Mobil Capai 1.151 Juta Unit

Oleh : Ahmad Fadli | Selasa, 26 Februari 2019 - 15:41 WIB

Konferensi pers pameran otomotif GIIAS 2019
Konferensi pers pameran otomotif GIIAS 2019

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) menyampaikan penjualan kendaraan roda empat sepanjang 2018 mencapai 1.151.413 unit atau naik sekira 67 persen dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya mencapai 1.079.886 unit.

Pihaknya pun tak khawatir dengan adanya Pilpres 2019, hal tersebut dibuktikan dengan mengawali pameran di Surabaya yang akan berlangsung 29 Maret hingga 7 April 2019, kemudian Jakarta, 18-28 Juli 2019 bertempat di ICE, BSD City,  kemudian disusul dengan Makassar, 4 – 8 September 2019, bertempat di Celebes Convention Center, dan ditutup di Medan, 23-27 Oktober 2019, di Santika Convention Center.

Inspirasi teknologi GIIAS akan dituangkan dalam sebuah tema “Future in Motion” yang diartikan sebagai sebuah gerakan gelombang pengaruh teknologi, kendaraan Listrik, otonom, dan digital. GIIAS 2019 akan membawa transformasi digital menjadi hidup.

“GIIAS adalah inspirasi teknologi otomotif.  Jadi GAIKINDO akan terus membangun GIIAS agar menjadi ajang paling lengkap dalam menyampaikan informasi terkini dari industri otomotif, dan tema Future in Motion sendiri akan merepresentasikan transformasi yang terus berlangsung di industri otomotif global”, tutur Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO dalam konferensi persnya, Rabu (26/2/2019).

GIIAS The Series merupakan pameran otomotif paling comprehensive di Indonesia, selama pelaksanaannya (2015-2018) menghadirkan lebih dari 300 merek, terdiri dari lebih dari 40 merek kendaraan global, dan ratusan merek dari industri pendukung.

GIIAS The Series ditujukan untuk menjadi ajang yang paling tepat bagi Agen Pemegang Merek (APM) industri otomotif Indonesia untuk meluncurkan dan memperkenalkan kendaraan serta teknologi terkininya. Sepanjang pelaksanaannya, GIIAS telah menjadi tuan rumah bagi lebih dari 100 product launching, yang 6 di antaranya adalah world premiere. GIIAS juga menjadi pilihan APM untuk menghadirkan lebih dari 40 mobil konsep untuk diperkenalkan kepada pengunjung.
 
GIIAS Surabaya
Konsisten dengan tujuan untuk terus mendorong pertumbuhan industri otomotif Indonesia, GAIKINDO (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia) di tahun 2019 akan kembali hadirkan seri pameran otomotif di kota-kota besar lainnya di luar Jakarta.

GIIAS 2019 The Series akan dibuka di Surabaya. Pencapaian GIIAS di kota kedua terbesar di Indonesia ini terus mencatat kenaikan positif baik, GAIKINDO meyakini sentiment positif akan tetap bergulir ditahun 2019. Penyelenggaraan seri GIIAS di daerah juga diharapkan menjadi ajang tepat untuk menghadirkan teknologi dan produk otomotif terbaru diawal tahun 2019.

Rizwan Alamsjah, Ketua III GAIKINDO yang sekaligus adalah Ketua penyelenggara GIIAS 2019 The Series menggambarkan Surabaya sebagai kota terbaik untuk membuka seri GIIAS 2019, dan sebuah platform tepat bagi APM untuk melakukan peluncuran produk terbarunya pada kuartal pertama. 

“Sebagai salah satu kota besar yang berada di wilayah Jawa Timur, dimana Jawa Timur selalu mencatat pertumbuhan ekonomi di atas pertumbuhan ekonomi nasional, saya rasa sangat tepat Surabaya membuka GIIAS 2019 The Series,” Ujar Rizwan.

 Menurut data Badan Pusat Statistik, pertumbuhan ekonomi Jawa Timur dalam tahun 2018 tercatat 5,4 persen, di atas pertumbuhan ekonomi Indonesia yang mencapai 5,15 persen. Dan, diperkirakan tahun 2019 ini pertumbuhan ekonomi Jawa Timur mencapai 5,6 persen.

GIIAS Surabaya akan menggunakan lebih dari 9.000 meter persegi area pameran yang akan berlangsung selama sembilan hari, pada 29 Maret – 7 April 2019. Hingga Februari 2019, tiga belas merek global yang terdiri dari merek passenger car Daihatsu, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, Lexus, Mitsubishi Motors, Nissan, Suzuki, Toyota, dan Wuling, dari merek commercial vehicle Isuzu, Mitsubishi Fuso, serta puluhan merek dari industri pendukung telah memastikan dukungannya terhadap GIIAS Surabaya 2019.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukung Penurunan Angka Stunting, ID FOOD Kembali Salurkan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam di Sumatera Utara

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:33 WIB

Dukung Penurunan Angka Stunting, ID FOOD Kembali Salurkan Bantuan Pangan Telur dan Daging Ayam di Sumatera Utara

Kota Medan, Sumatera Utara – Holding BUMN Pangan ID FOOD terus menggenjot penyaluran bantuan pangan penanganan stunting tahap I tahun 2024 yang sudah mulai berjalan pada pertengahan Maret…

Mentan Amran Sulaiman

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:21 WIB

Mentan Amran Serahkan Total Alokasi Pupuk Subsidi 54 Triliun

Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman secara simbolis menyerahkan alokasi penambahan pupuk subsidi untuk petani seluruh Indonesia sebesar Rp 28 triliun.

Petugas BNI memperlihatkan uang persediaan ke masyarakat

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:16 WIB

Penuhi Kebutuhan Ramadan dan Lebaran, BNI Sediakan Uang Tunai Rp26,6 Triliun

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkomitmen untuk mendukung kelancaran transaksi masyarakat dengan menyediakan dana tunai senilai Rp26,6 triliun selama Ramadan dan Hari Raya…

Ilustrasi tiket

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:49 WIB

Jangan Kelewatan, Ini 10 Tips Mendapatkan Tiket dan Voucher Belanja Online!

Berbelanja online telah menjadi bagian integral dari kehidupan sehari-hari, menawarkan kemudahan, variasi produk, dan tentu saja, kesempatan untuk menghemat uang melalui tiket dan voucher serta…

Renos

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:36 WIB

Cari Furnitur dan Elektronik Rumah yang Murah? Datang ke Event Renos Gebyar Ramadhan Saja!

Di era yang serba cepat ini, mencari furnitur dan elektronik untuk rumah tidak lagi memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Mulai dari mencari furnitur untuk kamar hingga elektronik rumahan…