BSDE Targetkan Raih Marketing Sales Rp6,2 Triliun Pada Tahun Ini

Oleh : Wiyanto | Kamis, 21 Februari 2019 - 14:47 WIB

PT.Bumi Serpong Damai Tbk. (PTBSD)
PT.Bumi Serpong Damai Tbk. (PTBSD)

INDUSTRY.co.id -

Tangerang Pengembang properti terkemuka di Tanah Air, PT Bumi Serpong Damai Tbk. (kode saham: BSDE), menargetkan dapat meraih marketing sales sebesar Rp6,2 triliun pada tahun ini yang akan ditopang oleh proyek-proyek unggulan di segmen residensial dan komersial.

Hermawan Wijaya, Direktur BSDE, menuturkan penjualan residensial masih akan menjadi kontributor utama marketing sales pada tahun ini, yaitu sebesar 56% dari total target marketing sales, sedangkan sisanya sebesar 44% bakal dikontribusikan oleh produk komersial seperti tanah (lot), ruko dan kondominium.

Kami optimistis target marketing sales sebesar Rp6,2 triliun akan tercapai, mengingat permintaan yang masih tinggi terhadap produk-produk unggulan kami, ujar Hermawan.

Optimisme ini sejalan dengan capaian positif pada tahun lalu atas hasil marketing sales produk perumahan sebesar Rp2,95 triliun atau meningkat 30% dibandingkan tahun 2017 yang sebesar Rp2,26 triliun. Secara unit, BSDE mencatat penjualan sebanyak 1.299 unit atau naik dari tahun sebelumnya sebanyak 1.160 unit.

Di segmen komersial, penjualan produk apartemen pada tahun lalu tercatat Rp1,10 triliun, naik 195% dibandingkan tahun sebelumnya senilai Rp374 miliar. Jumlah unit yang terjual juga melonjak tajam dari 362 unit pada tahun 2017 menjadi 1.138 unit pada tahun lalu.

Capaian tersebut membuktikan bahwa produk-produk kami masih dicari oleh konsumen. Kami akan terus melanjutkan proyek-proyek unggulannya untuk mencapai target marketing sales pada tahun ini, kata Hermawan.

Saat ini, BSDE masih memiliki sejumlah proyek-proyek unggulan seperti di BSD City yang bakal tetap menjadi kontributor utama marketing sales sebesar 66% serta proyek kondominium The Elements Kuningan Jakarta CBD, Southgate Residence TB Simatupang di Jakarta Selatan, dan Klaska Surabaya yang bakal berkontribusi sebesar 15%.

Proyek Southagate Simatupang, ujar Hermawan, hingga saat ini masih terus berlanjut. Dari proyek ini, BSDE mengharapkan dapat meraih marketing sales hingga Rp400 miliar atau naik 32% dari raihan tahun lalu. Perusahaan juga akan mengandalkan penjualan dari beberapa proyek di kawasan Jabodetabek seperti Kota Wisata, Grand Wisata, Taman Banjar Wijaya, dan Legenda Wisata, serta proyek di Kalimantan yaitu Grand City Balikpapan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sabtu, 20 April 2024 - 07:24 WIB

Leet Media Luncurkan “Pertamina Renjana Cita Srikandi” yang disupport oleh Pertamina, Siap Dukung Pemberdayaan Perempuan

Dalam rangka mendorong pemberdayaan perempuan Indonesia, Leet Media dengan bangga mempersembahkan Pertamina Renjana Cita Srikandi, yang akan dilaksanakan pada tanggal 17-19 Mei 2024 di Senayan…

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Sabtu, 20 April 2024 - 06:12 WIB

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, "Ramela - Cultural Taste of Indonesia". Restoran ini akan menjadi…

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Sabtu, 20 April 2024 - 05:04 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Inggris Raya (1997-2007) dan Executive Chairman Tony Blair Institute, Mr. Tony Blair, di Kementerian Pertahanan, Jakarta,…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Sabtu, 20 April 2024 - 04:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan…