Gross Split Disetujui, Empat Blok Migas Ini Diminta Tingkatkan Produksi

Oleh : Ahmad Fadli | Rabu, 20 Februari 2019 - 17:21 WIB

Blok Migas (Foto Dok Industry.co.id)
Blok Migas (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Baru-baru ini, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyetujui perubahan kontrak bagi hasil migas menggunakan skema gross split untuk Wilayah Kerja (WK) hasil pelelangan Tahap III 2018. Ada tiga blok migas yang dilelang pemerintah yaitu, WK South Andaman, WK South Sakakemang, dan WK Maratua.

Lalu, Kementerian ESDM juga meresmikan satu amandemen kontrak kerja gross split di WK Sebatik.

Wakil Menteri ESDM, Arcandra Tahar memberikan kata selamat pada semua KKKS yang menandatangi perjanjian hari ini. Menurutnya, dia menunggu mereka untuk melakukan produksi minyak dan gas.

"Selamat kepada semuanya, ini proses awal. Bukan untuk dirayakan. Tapi saya minta agar bapak ibu cepat melakukan produksi minyak ataupun gas," katanya belum lama ini.

Dirjen Migas Kementerian ESDM Djoko Siswanto menjelaskan bahwa total komitmen pasti 3 KKKS baru senilai US$ 10,95 juta. Lalu, total bonus tanda tangan kontrak sebesar US$ 6 juta.

Penandatanganan dilakukan oleh Kepala SKK Migas, Dwi Soetjipto dengan para KKKS dan disaksikan Arcandra, Sekjen Kementerian ESDM Ego Syahrial, dan Dirjen Migas Djoko Siswanto.

Berikut ini merupakan daftar empat KKS yang menandatangi kerja sama dengan ESDM dan juga WK yang didapatkan masing-masing:

1. South Andaman, dilelang dengan pemenang MP (South Andaman) Holding, RSC, Ltd

2. South Sakakema, dilelang dengan pemenang Repsol Exploracion South Sakakemang dan Moeco South Sakakemang

3. Maratua, diberikan ke Pertamina lewat PT Pertamina Hulu Energi Lepas Pantai Bunyu

4. Sebatik, amandemen gross split untuk Star Energy Sentosa, Ltd

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…