Backlog 11 Juta, BTN Diminta Perhatikan Rumah bagi Generasi Milenial

Oleh : Ahmad Fadli | Minggu, 03 Februari 2019 - 07:49 WIB

Menteri BUMN Rini Soemarno saat mengunjungi Indonesia Properti Expo (IPEX) 2019 di Jakarta, Sabtu (2/2/2019)
Menteri BUMN Rini Soemarno saat mengunjungi Indonesia Properti Expo (IPEX) 2019 di Jakarta, Sabtu (2/2/2019)

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno meminta kepada PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk atau BTN terus memfokuskan bisnisnya pada pembiayaan perumahan. Termasuk rumah untuk generasi milenial, demi membantu mengatasi masalah kebutuhan rumah ( backlog) sekitar 11 juta unit.

 Menurut Rini, populasi generasi muda mencapai 50 persen dari populasi Indonesia keseluruhan. Jika kebutuhan penyediaan rumah untuk generasi milenial bisa diatasi, maka bisa mengurangi problem backlog.

“BTN ini mortgage banking, sangat penting kita punya satu bank pemerintah yang berkonsentrasi di perumahan, terutama mengingat 50 persen masyarakat kita kawula muda yang butuh rumah baru,” ujar Rini Soemarno dalam Indonesia Properti Expo (IPEX) 2019 di Jakarta, Sabtu (2/2/2019).

Rini mengharapkan BTN semakin meningkatkan nilai asetnya yang ditargetkan tahun ini bisa mencapai Rp 270 triliun. Peningkatan aset bisa membantu memecahkan masalah backlog di Tanah Air. Dengan begitu, BTN bisa membiayai lebih banyak lagi perumahan, termasuk menyukseskan Program Sejuta Rumah yang menjadi salah satu cara mengatasi backlog tersebut.

BTN sendiri tercatat telah berkontribusi sebanyak 757.000 unit rumah pada 2018, baik rumah subsidi maupun non-subsidi. Selain itu, Rini juga meminta agar BTN memfasilitasi pembiayaan bagi para pengembang untuk membangun rumah subsidi dan komersial. BTN bisa bekerja sama dengan bank lain dalam pembiayaan konstruksi ini, misalnya dengan BRI, BNI, dan Bank Mandiri.

“Selain beri pembiayaan untuk pembeli, tapi juga bagi developer untuk membangun. Saya dorong BTN bekerja sama dengan bank lain untuk pembiayaan konstruksinya supaya dapat berkonsentrasi dalam pembiayaan dan pembelian rumahnya,” imbuh Rini.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…