Zeromatic Belleza, Peraih Top Digital PR Award 2019

Oleh : Herry Barus | Rabu, 30 Januari 2019 - 15:00 WIB

Zeromatic Belleza, Peraih Top Digital PR Award 2019 (Foto Dok Industry.co.id)
Zeromatic Belleza, Peraih Top Digital PR Award 2019 (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Musim hujan telah datang. Cucian basah banyak dan menumpuk karena pakaian yang sudah di cuci sejak kemarin masih belum kering. Kendala ini pasti menjadi “makanan” tiap musim penghujan, terutama bagi ibu-ibu yang setiap hari berkutat dengan pekerjaan rumah yang tidak pernah habis.

Mensiasati hal ini, kita tidak perlu khawatir lagi, apalagi teknologi mesin cuci sekarang sudah makin canggih dan meringankan pekerjaan rumah. Misal pada mesin cuci Zeromatic Belleza keluaran Polytron.

Mesin cuci ini di klaim lebih hemat dalam penggunaan listrik, air dan deterjen. Dengan Zerosaver Program, terdapat sensor yang dapat mendeteksi berat cucian dan menyesuaikan penggunaan listrik, air dan deterjen sesuai dengan jumlah cucian. Zeromatic Belleza  juga dilengkapi dengan teknologi Washing Delay Program, yaitu fitur yang memungkinkan pengguna  dapat mengatur kapan proses pencucian dimulai dan selesai sehingga dapat menghemat waktu ibu-ibu yang sibuk.

Kemudahan penggunaannya juga tidak diragukan  lagi,  fitur layar sentuhnya MO-TO Control (Move by Touch) memberikan kemudahan, yaitu dengan cukup sekali tekan “Start” cucian beres dan bersih. Dan dengan fitur  Proximity Sensor, yaitu lampu panel-nya akan menyala lebih terang saat panel mesin cuci disentuh dan dioperasikan.

Nah, karena hal ini, mesin cuci dari Polytron menerima pengakuan atau penghargaan sebagai Top Digital PR Award 2019. Edukasi mengenai mesin cuci Zeromatic Belleza telah dilakukan selama lima tahun terakhir, baik melalui informasi digital maupun lainnya, sehingga kini menuai hasil bahwa edukasi dan produk ini dapat diterima dipasaran dengan diraihnya penghargaan ini.

Untuk memberikan layanan tambahan kepada pelanggan, Polytron kini memberikan ekstra garansi untuk mesin cucinya yaitu, yang awalnya bergaransi satu tahun, kini mesin cuci otomatis bergaransi lima tahun.

Albert Fleming selaku General Manager Home Appliances dari Polytron menyambut gembira akan prestasi mesin cuci, harapannya dengan tambahan masa garansi tersebut dapat memberikan manfaat lebih kepada pengguna setia.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Renos

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:36 WIB

Cari Furnitur dan Elektronik Rumah yang Murah? Datang ke Event Renos Gebyar Ramadhan Saja!

Di era yang serba cepat ini, mencari furnitur dan elektronik untuk rumah tidak lagi memerlukan waktu dan usaha yang banyak. Mulai dari mencari furnitur untuk kamar hingga elektronik rumahan…

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan membidik sektor pertanian melalui BSI Mitra Plasma Sawit. Kunjungan dilakukan ke salah satu kebun sawit di Sumatera.

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:20 WIB

Dorong Sustainable Banking, BSI Dukung Pembiayaan Sawit Bagi Petani Plasma

PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BSI) secara konsisten mendukung program pemerintah dalam mewujudkan Net Zero Emission (NZE) dari berbagai aspek. Salah satunya pembiayaan ramah lingkungan dengan…

Ilustrasi perumahan

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:16 WIB

Terdepan di Wilayah Jabodetabek, Bogor Catat Selisih Pertumbuhan Harga Hunian Tertinggi

Tren harga rumah di Indonesia mengalami peningkatan tahunan sebesar 2,4 persen pada bulan Februari 2024 dibandingkan sejak Februari 2023. Rumah123 mencatat Bogor mengalami kenaikan harga hunian…

Bank Tabungan Pensiun Nasional Tbk (BTPN)

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:44 WIB

Bank BTPN Akuisisi Dua Perusahaan Pembiayaan PT Oto Multiartha dan PT Summit Oto Finance

Akuisisi OTO dan SOF jadi tonggak penting bagi Bank BTPN dalam mendorong inovasi produk dan layanan yang semakin relevan dengan kebutuhan perbankan dan pembiayaan masyarakat Indonesia.

Alfath Flemmo, Komposer Produser Musik AI, Mahasiswa President University

Kamis, 28 Maret 2024 - 14:13 WIB

Alfath Flemmo, Komposer Produser Musik AI, Mahasiswa President University Raih Beasiswa dari Sony Music Group Global Scholars Program

Alfath, mahasiswa President University, musisi muda Indonesia asal Kabupaten Jombang, Jawa Timur, yang tengah menempuh studi sarjana Sistem Informasi untuk Bisnis dan Manajemen telah mencatat…