Mitsubishi Luncurkan Medium Duty Truck Fuso Fighter Dalam Sembilan Varian

Oleh : Hariyanto | Jumat, 25 Januari 2019 - 14:40 WIB

Medium Duty Truck (MDT) Fuso Fighter
Medium Duty Truck (MDT) Fuso Fighter

INDUSTRY.co.id - Jakarta —  PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku distributor resmi Mitsubishi di Indonesia resmi meluncurkan Medium Duty Truck (MDT) Fuso Fighter.

Sebanyak sembilan varian Fighter terdiri dari konfigurasi 4X2, 6X2, dan 6X4 yang sudah disesuaikan beragam tipe karoseri untuk memenuhi berbagai bisnis seperti kargo, logistik, perkebunan, pertambangan, dan infrastruktur.

"Fighter sebenarnya sudah dipasarkan terbatas di area Sumatera pada tahun lalu. Produk ini pernah dipamerkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada Agustus 2018," kata Atsushi Kurita, Presiden Direktur KTB pada acara peluncuran Fighter di Jakarta, Kamis (24/1/2019).

Fighter merupakan generasi baru penerus truk medium Mitsubishi sebelumnya yang bernama Fuso. Beda dari Fuso yang menggunakan mesin diesel konvensional, Fighter sudah mengaplikasikan teknologi common rail dengan standar Euro 3.

KTB juga menyiapkan Fighter yang dirakit di dalam negeri bisa beradaptasi dengan pilihan bahan bakar Biodiesel 20 (B20) karena sudah dilengkapi saringan udara ganda.

Ada dua pilihan mesin pada Fighter yakni 6M60-1AT1 (237 hp dan torsi 686 Nm) dan 6M60-1AT2 (267 hp dan 785 Nm). Sedangkan pilihan transmisi ada tiga, yakni 6-percepatan (M8S6), 9-percepatan (Eaton ES-11109), dan 10-percepatan (M8S2X5).

Pihak KTB memaparkan ada dua kelebihan Fighter dibanding Fuso yaitu kabin yang didesain lebih nyaman buat pengemudi dan penumpang serta desain bagian sasis mempermudah kerja karoseri.

Kelebihan pada kabin yaitu, didesain lebih luas, terdapat suspensi udara pada kursi pengemudi yang dapat disesuaikan, kaca depan luas dan lampu sudut (cornering lamp) yang menghasilkan visibilitas pengemudi lebih baik, serta semakin kedap suara.

Pada sasis, terdapat rivet atau paku pengencang yang terletak di bagian samping sasis dan tambahan soket listrik buat memudahkan desain dan pemasangan karoseri seperti dump, bak terbuka, flat bed, wing box, tangki, hi-blow, dan lain-lain. "Kami berencana menambah varian hingga 16 varian Fighter pada tahun ini," papar Kurita.

Sembilan varian Fuso Fighter adalah GVW 16 ton dengan FM65FS HiGear (4x2), FM65FS (4x2), FM65FL HiGear (4x2) dan FM65FL (4x2). Sementara GVW 26 dengan FN61FM HD (6x2), FN61FS (6x2), FN62F (6x4), FN62F HD (6x4). Sedangkan GVW 26 ton dan 36 ton dengan FN62FTH (6x4).

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PointStar gelar acara “Iftar Insights: Understand Retail Business Continuity & Operational Challenges during Ramadan”.

Jumat, 29 Maret 2024 - 00:47 WIB

PointStar Dukung Pemerintah Capai Target Pertumbuhan Lewat Transformasi Digital

PointStar berkomitmen untuk menyediakan solusi teknologi yang inovatif dan terdepan untuk membantu perusahaan ritel menghadapi tantangan perekonomian global dan lokal.

Kolaborasi Bank DKI dan PT Jalin Pembayaran Nusantara, Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Kamis, 28 Maret 2024 - 22:44 WIB

Kolaborasi Bank DKI dan PT Jalin Pembayaran Nusantara, Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Jakarta – Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital.

Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best 50 CEO 2024

Kamis, 28 Maret 2024 - 22:27 WIB

Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best 50 CEO 2024

Jakarta – Bank DKI kembali meraih apresiasi dari lembaga independen, kali ini dari media The Iconomics sebagai Indonesia Best 50 CEO pada Kategori Bank Daerah, yang diserahkan langsung pada…

Studi Klinis SANOIN dan P&G Health atasi anemia.

Kamis, 28 Maret 2024 - 22:06 WIB

SANOIN dan P&G Health Lakukan Studi Klinis Atasi Anemia

Beberapa temuan dari studi klinis SANOIN terbaru yang didukung P&G Health dan dilakukan oleh para pakar kesehatan terkemuka, menunjukkan efikasi dari suplementasi zat besi dengan Sangobion

Direktur Enterprise & Business Service Telkom Indonesia FM Venusiana R. bersama Kepala LKPP Hendar Prihadi

Kamis, 28 Maret 2024 - 21:48 WIB

Sistem E-Katalog Versi 6.0 LKPP Resmi Meluncur, Lebih Responsif, Bisa Lacak Pengiriman dan Pembayaran

Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) luncurkan Katalog Elektronik Versi 6 pada Kamis (28/3) di Jakarta. Inovasi terbaru yang dibangun untuk meningkatkan performa sistem…