OJK Bidik Simpanan Perbankan Tumbuh 11 Persen 2019

Oleh : Herry Barus | Kamis, 20 Desember 2018 - 06:02 WIB

OJK
OJK

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Otoritas Jasa Keuangan menargetkan simpanan perbankan atau Dana Pihak Ketiga bisa tumbuh hingga 11 persen (tahun ke tahun/yoy) pada 2019 meskipun likuiditas cenderung ketat dan pertumbuhan DPK masih melambat dibanding kredit.

"Dari Rencana Bisnis Bank (RBB), DPK bank bisa tumbuh 11 persen, ada beberapa strategi yang disiapkan bank," kata Kepala Eksekutif Pengawas Perbankan OJK, Heru Kristiyana di Jakarta, Rabu (19/12/2018)

Berdasarkan RBB yang sudah disetorkan perbankan, Heru mengklaim industri perbankan optimistis dengan penghimpunan dana. Berbeda dengan tahun ini, ketika pertumbuhan DPK cenderung melambat. Per November 2018, DPK baru tumbuh 7,19 persen (yoy), padahal kredit perbankan tumbuh agresif di 12,5 persen (yoy).

Heru mengatakan keyakinan perbankan itu karena saluran perbankan digital. Jaringan digital diyakini memberikan kemudahan yang akan menarik nasabah untuk menyimpan dananya di bank.

Selain digitalisasi perbankan, Heru menambahkan perbankan juga akan menikmati manfaat dari penerapan peraturan yang mewajibkan eksportir menyimpan Devisa Hasil Eskpor bidang pertambangan, mineral, dan batu bara di dalam negeri. "Bank tampak menyambut optimistis soal itu," kata Heru kepada awak media.

Dengan perkiraan pertumbuhan DPK di 11 persen (yoy), industri perbankan menargetkan kredit akan tumbuh di kisaran 12-13 persen (yoy) tahun depan. Adapun untuk tahun ini, OJK meyakini pertumbuhan kredit perbankan berpeluang melebihi 12 persen (yoy).

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…

IFG Life

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric)…

Property Guru Awards 2024 kembali digelar

Sabtu, 20 April 2024 - 09:16 WIB

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Memperkenalkan Kategori Baru

PropertyGuru Indonesia Property Awards adalah bagian dari rangkaian PropertyGuru Asia Property Awards regional, yang memasuki tahun ke-19 pada tahun 2024.