Sinergi RPX Logistic dan BUM Des Indonesia Tingkatkan Ekonomi Desa

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 17 Desember 2018 - 13:22 WIB

Sinergi RPX Logistic dan PT Bum Des Indonesia Tingkatkan Ekonomi perdesaan
Sinergi RPX Logistic dan PT Bum Des Indonesia Tingkatkan Ekonomi perdesaan

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Melihat potensi dan tantangan perekonomian yang ada, kini pembangunan ekonomi desa menjadi salah satu fokus pemerintah. Berdasarkan hal tersebut, RPX sebagai pionir pengiriman logistik terpadu (one stop logistics) bersama dengan PT. BUM Desa Indonesia menjalin kerjasa sama untuk mendukung dan meningkatkan usaha yang dimiliki setiap desa dan antar desa di Indonesia. 

Kerja sama ini di tandai dengan penanda tanganan memorandum of understanding (MoU) antara RPX dan PT. BUM Desa Indonesia pada 17 Desember 2018. 

Semakin berkembangnya usaha desa melalui produktivitas komoditi unggulan yang dimiliki desa, tentunya membutuhkan pemasaran dan distribusi. Untuk itu, kerja sama kemitraan antara RPX dan PT. BUM Desa Indonesia merupakan langkah strategis dalam mendukung kemajuan perekonomian masyarakat desa. 

Melalui kerja sama ini RPX akan mendistribusikan komoditi unggulan milik usaha desa ke seluruh Indonesia serta penyaluran barang-barang kebutuhan sehari-hari dari kota ke desa. 

“BUMDes selama empat tahun ini telah menunjukan sebuah progres yang baik sehingga kerja sama ini merupakan kesempatan baik untuk menunjukan potensi desa. Bermitra dengan RPX yaitu perusahaan dengan reputasi yang sangat baik dan berpengalaman lebih dari 30 tahun, kami melihat ini akan membawa sesuatu yang baik bagi BUMDes dan terlebih dari itu adalah untuk desa. 

Dengan hadirnya RPX akan mendukung satu lagi usaha desa yaitu e-commerce yang tentunya membutukan jasa logistik.” jelas Dina Ardiyanti, Direktur Utama PT. BUM Desa Indonesia. 

Sejalan dengan hal tersebut, RPX menyambut baik kerja sama ini sebagai bentuk dukungan dari pengembangan ekonomi masyarakat desa. 

Daerah pertama yang akan menjadi pembuka kerja sama ini adalah desa-desa di Jawa Barat yang akan di resmikan di Indramayu. 

“Kami melihat desa memiliki peran penting dalam pertumbuhan ekonomi dan sudah saatnya untuk memajukan usaha desa-desa di Indonesia," ujar dia. 

Bekerja sama dengan PT. BUM Desa Indonesia merupakan kesempatan bagi RPX untuk mendukung usaha masyarakat desa serta membuka peluang bagi komoditi lokal untuk go international. 

"Daerah Jawa Barat dipilih karena berdasarkan data kami, daerah tersebut paling tinggi tingkat kebutuhan akan jasa logistiknya terutama mengacu pada data berbelanja online” ujar M. Kadrial, Chief Operation Officer RPX. 

Sejak terbentuk pada 2014 lalu, PT. BUM Desa Indonesia telah menaungi berbagai badan usaha milik desa (BUMDes) dan badan usaha milik antar desa (BUMADes). Hingga saat ini kurang lebih terdapat 20.000 desa yang telah membangun usaha. 

Kerja sama antara RPX dan PT. BUM Desa Indonesia nantinya akan mendukung distibusi usaha masyakarat Jawa Barat di 4000 titik desa. 

Diharapkan kerja sama ini dapat mewujudkan harapan BUMDes untuk meneruskan pertumbuhan usaha-usaha tidak hanya di desa lokal tetapi juga internasional. Hal ini sesaui dengan pengalaman serta kemampuan RPX dalam pengiriman ke mancanegara melalui layanan yang dimiliki. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT Prudential Life Assurance (Foto Dok Industry.co.id)

Jumat, 26 April 2024 - 05:01 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Catatkan Premi Rp22 Triliun

PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dan PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) mencatatkan pertumbuhan double digit hingga 15% berdasarkan nilai premi baru…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…