Dusdusan Komunitas Reseller Praktis Merintis Sebuah Usaha

Oleh : Hariyanto | Selasa, 21 Februari 2017 - 12:54 WIB

Christian Kustedi, co-founder dusdusan
Christian Kustedi, co-founder dusdusan

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Supplier produk rumah tangga dengan komunitas reseller berbasis online Dusdusan.com merupakan sebuah platform e-commerce dengan model bisnis yang unik, dimana setiap Resellernya mendapatkan akses ke katalog produk eksklusif dengan harga khusus, dan dapat belajar berbagai tips bisnis praktis di online learning centre dan portal komunitas.

Berbeda dari bisnis e-commerce ataupun Direct Selling pada umumnya, Dusdusan secara aktif menggerakan para membernya untuk menjadi wirausahawan, merintis bisnis dengan brand dan nama toko masing-masing, dan mendampingi mereka sebagai supplier dan sahabat dari bisnis mereka.

Christian Kustedi, co-founder dari dusdusan.com mengatakan, di Dusdusan, para member akan diajak belajar untuk merintis sebuah bisnis mandiri, dimana brand yang akan dipromosikan adalah brand mereka sendiri tanpa harus membawa brand Dusdusan.

Di Dusdusan, sistem kerjanya sangat simple, kami (Dusdusan) supply produknya dan kami ajarkan cara jualannya. Member Reseller kami merasakan kenyamanan dalam berbisnis karena tidak ada yang namanya upline/ downline, tidak ada kewajiban rekrut-rekrut orang, tidak ada tutup poin dan tidak ada target bulanan. Tujuan kami adalah menjadikan para member belajar berbisnis secara mandiri, menjadi bos dari bisnis mereka sendiri tanpa tekanan dari siapapun ujarnya di Jakarta, Selasa (21/2/2017)

DIa percaya bahwa semangat wirausaha pada setiap orang dapat dipicu dan dikembangkan dengan adanya pemahaman, wadah dan dukungan yang tepat. Oleh karena itu, pihaknya secara aktif terus memberikan konten pelatihan di dalam online learning centre-nya, dan juga secara berkala mengadakan berbagai gathering untuk pelatihan cara promosi online dan offline.

Upaya Dusdusan.com untuk membantu menciptakan peluang wirausaha sejalan dengan target pemerintah untuk meningkatkan jumlah Usaha Menengah Kecil Mikro (UMKM), yang menurut Kementerian Koperasi dan UKM, hingga 2015 wirausaha di Indonesia baru mencakup 1,6% dari total populasi. Angka ini masih di bawah standar yang ditetapkan, di mana sebuah negara berkembang setidaknya memiliki presentase wirausaha sekitar 2% dari jumlah total populasi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jumat, 19 April 2024 - 19:20 WIB

Gelorakan Sportivitas, PIS Jadi Sponsor Tim Voli Jakarta Pertamina Enduro dan Jakarta Pertamina Pertamax

Jakarta- PT Pertamina International Shipping menjadi salah satu sponsor resmi tim voli Jakarta Pertamina Pertamax dan Jakarta Pertamina Enduro yang akan berlaga di kompetisi Proliga 2024 musim…

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…