Industri Properti 2019 Belum Sepenuhnya Pulih

Oleh : Herry Barus | Kamis, 06 Desember 2018 - 15:04 WIB

Ilustrasi Perumahan
Ilustrasi Perumahan

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) memperkirakan sektor properti pada 2019 masih belum sepenuhnya pulih, melanjutkan tren pelambatan pertumbuhan pada 2018.

Ketua Kompartemen Properti Apindo Eddy Hussy di Jakarta, Rabu (5/12/2018)  menyampaikan tantangan dunia properti pada 2019 tidak hanya dilihat dari kondisi ekonomi, tetapi dari situasi politik.

Menurut dia, masyarakat cenderung memiliki banyak pertimbangan dalam membeli properti. Pasalnya, properti merupakan salah satu bentuk investasi jangka panjang.

"Pemilik properti, mulai dari 'office' (perkantoran) dan apartemen harus jeli melihat peluang pada 2019 nanti," sebut Eddy.

Dalam kesempatan itu, Ketua Umum Apindo Hariyadi Sukamdani turut menyoroti alternatif pendanaan yang harus disediakan pemerintah untuk mendorong agar sektor properti terus bertumbuh.

Ia berpendapat, pendanaan untuk sektor properti tidak dapat bergantung pada perbankan, mengingat banyak bank beranggapan keuntungan berinvestasi di sektor properti cenderung kecil.

"Kita mendorong agar sektor properti, khususnya pembangunan rumah juga dapat memanfaatkan dana dari BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial) tenaga kerja dan hari tua. Ada dasar hukumnya, peraturan pemerintah menyebut bahwa 15 persen dari jaminan hari tua dapat dialokasikan untuk perumahan," terang Hariyadi.

Ia menyebut, nilai yang berpotensi dapat dialokasikan ke sektor perumahan mencapai Rp78 triliun.

"Tentu tidak semua uang itu digunakan," sebut Hariyadi.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Wadan Kormar Terima Kunjungan Kerja Komandan Grup C Paspampres

Jumat, 19 April 2024 - 07:40 WIB

Wadan Kormar Terima Kunjungan Kerja Komandan Grup C Paspampres

Dalam rangka membangun komunikasi serta sinergitas, Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima kunjungan kerja Komanda Grup C Pasukan Pengamanan Presiden…

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Jumat, 19 April 2024 - 06:58 WIB

Trans Papua Segera Dibangun, Konsorsiun HK-HKI Menangkan Lelang

Menutup Triwulan I Tahun 2024, Konsorsium PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) dan PT Hutama Karya Infrastruktur (HKI) ditunjuk sebagai pemenang lelang Pembangunan Jalan Trans Papua ruas…

RS Siloam Cinere Depok

Jumat, 19 April 2024 - 06:46 WIB

Siloam Hospitals Jantung Diagram : Parkinson Dapat Dicegah, Proses Pengobatan Berdasarkan Kondisi Pasien

Parkinson adalah penyakit progresif pada otak dan sistem saraf yang memengaruhi kemampuan tubuh untuk bergerak. Penyebab utama Parkinson adalah kerusakan sel saraf pada area substantia nigra…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Audiensi Ketua Komnas HAM

Jumat, 19 April 2024 - 06:04 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Terima Audiensi Ketua Komnas HAM

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima Audiensi Ketua Komnas HAM Atnike Nova Sigiro yang didampingi Komisioner/Koordinator Bidang Penegakan HAM Uli Parulian Sihombing, Komisioner…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis

Jumat, 19 April 2024 - 05:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Pimpin Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II dan Sertijab 3 Jabatan Strategis

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin upacara Penyerahan Jabatan Pangkogabwilhan II kepada Marsda TNI M. Khairil Lubis, Sertijab Dansesko TNI dari Marsdya TNI Samsul Rizal kepada…