Menkeu Sri Mulyani Desak Kualitas Human Capital Harus Diperbaiki

Oleh : Herry Barus | Rabu, 14 November 2018 - 08:00 WIB

Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan kualitas modal manusia atau human capital Indonesia harus terus diperbaiki seiring peningkatan jumlah anggaran negara untuk pendidikan yang mencapai hampir Rp500 triliun pada 2019.

Sri Mulyani di acara Penganugerahan Habibie Award Periode XX Tahun 2018 di Jakarta, Selasa (13/11/2018)menjelaskan bahwa Indonesia dalam HCI (Human Capital Index) Bank Dunia berada di peringkat 87 dari 157 negara dengan nilai 0,53.

"Kalau dibandingkan dengan negara berpendapatan menengah yang agak baik, Indonesia paling rendah. Jadi kita tidak buruk sekali namun kita jelas tidak cukup ada di liga yang di depan," ujar dia.

Nilai HCI empat negara dengan pendapatan menengah di kawasan ASEAN lainnya yaitu Malaysia 0,62; Filipina 0,55; Thailand 0,60; dan Vietnam 0,67.

HCI mencerminkan produktivitas anak yang lahir hari ini sebagai pekerja masa depan, dibandingkan dengan kemungkinan yang bisa terjadi jika ia memiliki kesehatan yang baik dan pendidikan yang lengkap serta berkualitas tinggi.

Ukuran penghitungan meliputi tiga kriteria, yakni kelangsungan hidup, pendidikan, dan kesehatan. Menurut kriteria tersebut, jika skor suatu negara misalnya 0,5, berarti individu dan negara secara keseluruhan kehilangan setengah potensi ekonomi masa depan mereka.

Sri Mulyani mengatakan bahwa perekonomian perlu dijaga momentum kemajuan dan pertumbuhannya sebagai penjamin dalam rangka memajukan kualitas sumber daya manusia (SDM).

"Di dalam mengelola perekonomian, semakin kemajuan dijaga maka semakin akan ada kemampuan lebih dan makin besar untuk bisa menekuni dan mengalokasikan anggaran untuk bidang yang sifatnya fundamental bagi kemajuan bangsa kita," kata Sri Mulyani.(Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE)

Jumat, 19 April 2024 - 16:19 WIB

PGE Perluas Pemanfaatan Teknologi Terobosan untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Mempertahankan keunggulan di industri panas bumi tak bisa dilakukan tanpa terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi terbaru. Menunjukkan komitmen mengembangkan potensi energi panas bumi di…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Jumat, 19 April 2024 - 14:51 WIB

Progress Capai 77%, Kementerian PUPR Targetkan Jalan Tol Bayung Lencir - Tempino - Jambi Rampung Awal 2025

Melanjutkan tinjauan dari Provinsi Sumatera Selatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono didampingi dengan PJ Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani dan Anggota…

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto

Jumat, 19 April 2024 - 11:01 WIB

Moody’s Pertahankan SCR Indonesia di Peringkat Baa2, Menko Airlangga: Kepercayaan Investor Masih Kuat

Lembaga Pemeringkat Moody’s kembali mempertahankan Sovereign Credit Rating (SCR) Republik Indonesia pada peringkat Baa2, satu tingkat di atas investment grade, dengan outlook stabil pada…