AISKINDO Siap Membantu Pengamanan Terhadap Infrastructure Vital

Oleh : Kormen Barus | Sabtu, 03 November 2018 - 16:23 WIB

Ketua Umum AISKINDO Stefanus Ronald Juanto (kanan) dalam dan pameran Infrastucture Week 2018 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (2/11/2018
Ketua Umum AISKINDO Stefanus Ronald Juanto (kanan) dalam dan pameran Infrastucture Week 2018 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Jumat (2/11/2018

INDUSTRY.co.id -Jakarta-Presiden Jokowi pada saat pembukaan infrastructure WEEK 2018, menegaskan,  pembangunan infrastruktur dapat membuka keterisolasian, menurunkan biaya logistik, mempercepat ekonomi, dan mempersatukan Indonesia. Pembangunan infrastruktur juga menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Total Anggaran yang dibutuhkan dalam infrastruktur dari 2014-2019 sekitar 4,100 Trilyun rupiah.

Menanggapi gencarnya pembangunan bidang infrastruktur tersebut, Ketua Umum Asosiasi Industri Sistem Keamanan Indonesia (AISKINDO) Stefanus Ronald Juanto, alam acara Infrasecurity Conference di ajang Indonesia Infrastructure Week (IIW) 2018 di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jumat (2/11/2018), mengatakan,  dalam konsep sekuriti, investasi dalam system keamanan bukan berbicara mengenai ROI (Return Of Investment ) , tetapi tujuan dari system keamanan adalah membantu mengurangi resiko.

Sebagai contoh, kata dia, di beberapa negara yang disebut negara teraman seperti di Singapura, Inggris, dan Jepang, mereka memiliki tingkat criminal yang rendah, namun konsep keamanan mereka merupakan “ SECURED BY DESIGN”.

Sementara  Kepala unit Jakarta Smart City, Setiaji, menambahkan, kota-kota tersebut memberikan ruang yang sempit untuk orang yang bertindak criminal. “Di Singapura sendiri di Tahun 2018 mereka telah memiliki 100.000 CCTV, sedangkan di Jakarta masih jauh tertinggal hanya 7.000 CCTV,”ujarnya.

Darwin Lestari, Dewan Penasihat AISKINDO, mengatakan, konsep tentang system keamanan pada infrastruktur vital adalah konsep yang terpadu dan berwawasan jauh, sehingga pelatihan tentang konsep proteksi infrastruktur vital pada level Top-Management sangatlah penting.

Pemikiran konsep proteksi infrastructure vital, kata dia,  seharusnya sudah di masukan sejak awal perancangan namun konsep ini merupakan konsep yang dinamis, bisa berubah sesuai dengan keadaan, sehingga perencanaannya terus di tinjau dari waktu ke waktu.

Selain peran pemerintah, peran masyarakat sangatlah penting untuk menjaga infrastruktur. Salah satu konsep yang saling mengisi dengan proteksi infrastruktur vital adalah ketahanan infrastruktur vital, dimana masyarakat juga memiliki tanggung jawab dalam menjaga dan mengawasi objek-objek vital infrastruktur.

Sementara Dewan penasihat AISKINDO lainnya, Nicko Christian, menegaskan, tanpa perawatan dan pengawasan yang baik, investasi pada infrastructure yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan malah dapat memberikan efek yang sebaliknya, dengan terbukanya akses ke pelosok- pelosok akan membentuk urbanisasi yang sangat cepat dapat di iringi dengan peningkatan kriminalitas.

“Tanpa pengamanan yang memadai, maka kita memberikan RUANG KERENTANAN yang malah justru meningkatkan tingakt ANCAMAN.”ujarnya.

Harapan dari AISKINDO, seluruh penyedia system keamanan dapat membantu dalam pengamanan terhadap infrastructure vital, dan harus peka terhadap kemajuan teknologi. Dunia sekarang berkembang secara cepat. Perkembangan teknologi ini akan ikut berkembang di industry 4.0 , di mana perangkat system keamanan akan bergantung pada AI dan Cloud Platform.

Di samping itu para anggta AISKINDO juga di harapkan harus terus bekerja sama dengan pemerintah tingkat nasional dan daerah untuk terus bekerjasama memberikan edukasi mengenai proteksi dan ketahanan infrastruktur Vital .

Untuk menghadapi hal ini, dari sisi teknologi system keamanan sudah mampu mulai “system kredit social” melalui pendeteksi wajah yang kini sedang mulai di terapkan di Negara Tiongkok. Walaupun secara teknologi memumpuni, namun perdebatan masalah privasi ini masih  merupakan tugas yang Teknologi kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) dan platform cloud diprediksi akan menjadi tulang punggung inovasi teknologi di produk kamera pengintai CCTV.

Hal ini akan menjadi keniscayaan karena kebutuhan konsumen terhadap produk kamera CCTV yang lebih canggih terus meningkat.

Stefanus Ronald Juanto,  mengatakan, teknologi AI dan platform cloud akan memegang peran sangat penting bagi pengembangan teknologi kamera CCTV di masa datang.

Menurutnya, dengan dukungan teknologi AI, kamera CCTV jadi punya kemampuan lebih berupa video analytics yang sanggup mengindetifikasi objeknya.

Sementara platform cloud atau on-premise di kameran CCTV masa depan memungkinkan pengguna tidak perlu membeli server tetapi cukup menyewa saja karena lebih praktis dan rendah biaya investasi.

Kelebihan lain kamera CCTV, kata Stefanus Ronald, jika sudah mengadopsi teknologi kecerdasan buatan adalah kemampuannya dalam deep learning untuk mengidentifikasi objek seperti manusia, tumbuhan dan binatang. “Teknologi ini bahkan juga bisa digunakan menganalisis karakter dan kebisaan penggunanya,”ujarnya.

Menurutnya,  di China teknologi kamera CCTV sudah sangat luas digunakan. Karena di sana, teknologi tersebut kini mampu menentukan nilai sosial pengguna. Data pengguna yang kedapatan terekam oleh kamera CCTV punya kebiasaan mencuri atau melanggar aturan lalu lintas, nilai sosialnya akan turun.

Nilai soal yang sudah jatuh membuat yang bersangkutan susah mengurus berbagai hal. Teknologi semacam inilah yang menurut Stefanus Ronald Juanto layak diadopsi di Indonesia segera.

 

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Edukasi Keuangan Pegadaian

Rabu, 24 April 2024 - 11:33 WIB

Peringati Hari Kartini, PT Pegadaian Laksanakan Kegiatan Edukasi Keuangan Perempuan

Dalam rangka memperingati Hari Kartini, PT Pegadaian dukung Kegiatan Edukasi Keuangan bertema "Perempuan Cerdas Keuangan, Perempuan Indonesia Hebat" yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan…

RUPST Astragraphia 2024

Rabu, 24 April 2024 - 11:19 WIB

Meningkat 45%, Astragraphia Bukukan Laba Bersih Sebesar Rp141 Miliar

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Astra Graphia Tbk (Astragraphia) yang dilaksanakan pada Selasa (23/4/2024) menyetujui pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar 45% dari total…

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Rabu, 24 April 2024 - 11:11 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi 18 Pengurus IMI Terpilih Sebagai Anggota Legislatif

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo mengungkapkan, dalam kontestasi Pemilu Legislatif 2024, enam Ketua IMI Provinsi…

Paviliun Indonesia di Ajang SIAM 2024 Maroko

Rabu, 24 April 2024 - 10:38 WIB

12 Industri yang Diboyong Kemenperin di Ajang SIAM 2024 Maroko Tempati Paviliun Internasional Terbaik

Sekretaris Direktorat Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian, Sopar Halomoan Sirait menyampaikan apresiasi kepada KBRI Rabat atas…

SIAM 2024 Maroko

Rabu, 24 April 2024 - 10:30 WIB

Kemenperin Boyong 12 Industri Alsintan ke Pameran SIAM di Maroko

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) memfasilitasi sebanyak 12 industri alat dan mesin pertanian (alsintan) dalam negeri untuk ikut berpartisipasi pada ajang bergengsi Salon International…