Masyarakat Tak Perlu Ragukan Asuransi Syariah

Oleh : Herry Barus | Selasa, 23 Oktober 2018 - 08:15 WIB

Asuransi Ilustrasi
Asuransi Ilustrasi

INDUSTRY.co.id - Yogyakarta - Ketua Komisi Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Majelis Ulama Indonesia (MUI) Cholil Nafis meminta masyarakat muslim tidak ragu menggunakan produk asuransi syariah.

"Tidak perlu ragu karena asuransi syariah akadnya 'ta'awun' (saling tolong-menolong) berbeda dengan asuransi konvensional," kata Cholil di sela acara edukasi Literasi Keuangan Syariah di Gedung DPD RI, Yogyakarta, Senin (22/10/2018)

Menurut Cholil, kehalalan asuransi syariah diperkuat dengan Fatwa MUI melalui Dewan Syariah Nasional Tahun 2001. Asuransi syariah dinyatakan halal karena seluruh aqadnya dipastikan sesuai prinsip syariah.
 

"Fatwa yang dikeluarkan adalah ijtihad kolektif sehingga lebih mendekatkan pada kebenaran. Tidak mungkin ulama mengeluarkan fatwa yang sembrono," kata dia.

Selain mempertimbangkan aspek kehalalan, menurut dia, penggunaan produk asuransi syariah juga menuntun masyarakat muslim melakukan perencanaan keuangan dengan lebih baik.

"Selain memiliki nilai tolong menolong, asuransi juga mengarahkan masyarakat melakukan 'saving' sekaligus investasi," kata dia.

Menurut Cholil, perencanaan keuangan merupakan salah satu persoalan vital untuk mewujudkan kesejahteraan rumah tangga. "Karena 65 persen angka perceraian disebabkan perencanaan keuangan yang tidak baik," kata dia.

Berdasarkan survei terakhir Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 2016 tingkat literasi asuransi syariah baru mencapai 2,5 persen dari 8 persen masyarakat yang telah terliterasi keuangan syariah secara keseluruhan.

Chief of Alternative Channel Axa Mandiri Nanang Wisnugroho di sela kegiatan edukasi keuangan syariah yang diikuti 130 dari di DIY mengatakan upaya menggandeng MUI sangat penting untuk menjangkau komunitas muslim hingga memperluas literasi asuransi syariah ke berbagai lapisan masyarakat, khususnya para dai melalui Program Satu Juta Umat Mandiri.

"Karena apabila para dai atau kiai-nya sudah kenal dan memakai asuransi syariah, maka diperkirakan sebagaian besar jamaahnya akan mengikuti," kata dia. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Sabtu, 20 April 2024 - 06:12 WIB

Omega Hotel Management Segera Meluncurkan Restoran Indonesia "Ramela - Cultural Taste of Indonesia"

Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, "Ramela - Cultural Taste of Indonesia". Restoran ini akan menjadi…

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Sabtu, 20 April 2024 - 05:12 WIB

Aslog Dankormar Tandatangani Naskah Memorandum

Menjelang acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Asisten Logistik Komandan Korps Marinir (Aslog Dankormar) dilaksanakan memorandum Serah Terima Jabatan dari pejabat lama Kolonel Marinir Tri Subandiyana,…

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Sabtu, 20 April 2024 - 05:04 WIB

Menhan Prabowo Subianto Terima Kunjungan Mantan PM Inggris Raya Tony Blair Diskusi Isu Global

Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menerima kunjungan Perdana Menteri Inggris Raya (1997-2007) dan Executive Chairman Tony Blair Institute, Mr. Tony Blair, di Kementerian Pertahanan, Jakarta,…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Sabtu, 20 April 2024 - 04:57 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi Papua

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri Rapat Koordinasi membahas perkembangan situasi di Papua dan Rapat Koordinasi membahas penyelesaian masalah lahan antara Pemda Sumatera Selatan…

Tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri

Jumat, 19 April 2024 - 19:28 WIB

Siap Tanding ! Bank Mandiri Resmi Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin’ Mandiri (JLM). Tim yang terdiri dari…