Pintaria Dukung Peserta Tes CPNS dengan Simulasi Online Gratis

Oleh : Hariyanto | Minggu, 21 Oktober 2018 - 09:44 WIB

Ilustrasi Pendaftar CPNS
Ilustrasi Pendaftar CPNS

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Menyambut pelaksanaan tes CPNS serentak di Indonesia yang akan dilaksanakan mulai tanggal 26 Oktober 2018 nanti, Pintaria sebagai portal edukasi yang berfokus pada pengembangan pendidikan bagi tenaga kerja Indonesia meluncurkan simulasi tes online CPNS secara gratis sebanyak 3 (tiga) paket soal yang bisa diakses langsung dari smartphone. 

Sejumlah lebih dari 3 juta orang tercatat sudah melakukan registrasi CPNS melalui SCC BKN yang ditutup pada tanggal 15 Oktober lalu. Mereka akan memperebutkan 238.015 formasi yang disediakan oleh pemerintah. Sebanyak 51.271 tenaga PNS yang akan ditempatkan di 76 Kementerian atau Lembaga, sementara 186.744 lainnya ditujukan untuk 525 instansi Pemerintah Daerah.

Melihat ketatnya persaingan untuk mendapatkan posisi sebagai PNS, Pintaria menyediakan simulasi tes CPNS online secara gratis sebagai sarana latihan para calon PNS dalam menghadapi ujian nanti. 

“Pintaria sebagai portal edukasi mendukung kesuksesan para peserta tes CPNS dengan memberikan simulasi online gratis yang terdiri dari tiga paket soal, ketiganya bisa diakses langsung dari smartphone tanpa harus mendowload apapun,” ujar Zaneti Sugiharti selaku Head of Marketing and Communications Pintaria yang juga merupakan bagian dari HarukaEDU, perusahaan start-up ed-tech yang berfokus pada pengembangan sistem kuliah online di Indonesia. 

Masyarakat yang ingin melakukan simulasi tes CPNS online di Pintaria cukup mengakses website Pintaria di www.pintaria.com kemudian cari produk ‘CPNS’ yang terdiri dari Paket 1, Paket 2 dan Paket 3 yang masing-masing mencakup Tes Wawasan Kebangsaan, Tes Intelejensia Umum, dan Tes Karakteristik Pribadi. Seluruh paket soal tersebut tidak dipungut biaya sama sekali dan bisa dilakukan terpisah atau tidak berurutan.

Kemudahan yang diberikan Pintaria yang pertama adalah peserta bisa melihat kembali jawaban mereka dan mengevaluasi jawaban yang salah. Kedua, mereka tidak perlu melakukan aktivitas download layaknya penyedia simulasi tes CPNS lain. Peserta bisa mengerjakan soal bahkan hanya dari smartphone masing-masing di mana saja dan kapan saja. Ketiga, peserta bisa melakukan tiga kali simulasi dengan paket soal yang berbeda. 

“Kami berharap bisa membantu masyarakat yang ingin melakukan tes CPNS dengan memberikan simulasi tes yang sesuai dengan standar soal CPNS dari pemerintah, namun tetap bisa dilakukan secara praktis,” tambah Zaneti. 

Pintaria memberikan solusi pendidikan yang berkualitas, terjangkau dan interaktif bagi masyarakat yang ingin meningkatkan ilmu dan keahlian melalui produk kuliah S1 dan S2 blended learning (campuran online dan tatap muka), training, serta informasi karier. 

Saat ini Pintaria telah bekerjasama dengan lebih dari 10 universitas terakreditasi di Jabodetabek dan Bandung serta penyedia layanan training yang tersertifikasi. Program blended learning dari Pintaria memberikan solusi kemudahan bagi mereka yang ingin kuliah sambil bekerja. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ditjen PKH Kementan kordinasi cegah virus dampak kematian Kerbau

Sabtu, 20 April 2024 - 15:46 WIB

Kementan Sigap Tangani Kasus Kematian Ternak Kerbau Pampangan di Sumsel

Beberapa waktu lalu telah terjadi kasus kematian ternak kerbau pampangan di sejumlah wilayah Sumatera Selatan. Kasus ini tercatat mulai tanggal 15 Maret hingga 6 April 2024, terutama di Desa…

BNI apresiasi Thomas dan Uber Cup

Sabtu, 20 April 2024 - 13:52 WIB

Indonesia Juara di All England dan BAC, BNI Apresiasi dan Dukung Tim Thomas & Uber Cup

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi gemilang para atlet bulu tangkis Indonesia dalam dua turnamen bergengsi, All England 2024…

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…