Adhi Commuter Properti Garap Pasar LRT

Oleh : Herry Barus | Selasa, 25 September 2018 - 16:00 WIB

Apartemen di Jakarta (Foto Dok Industry.co.id)
Apartemen di Jakarta (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- PT Adhi Commuter Properti (ACP) anak perusahaan PT Adhi Karya (Persero) Tbk menggarap pasar di sejumlah lintasan angkutan massal Light Rail Transit (LRT), salah satunya di kawasan Bekasi Timur, Kota Bekasi, Jawa Barat.

"Hasil kajian beberapa survei kami dan properti market yang ada saat ini (di Bekasi Timur) sebanyak 40 persen konsumen swasta dan 40 persen adalah generasi millenial," kata Direktur Utama PT Adhi Commuter Properti (ACP), Amrozi Hamidi, di Jakarta, Senin (24/9/2018)

Menurut dia, pihaknya bersama PT Adhi Persada Properti (APP) telah bersinergi membangun apartemen di Bekasi Timur, tepatnya di Jalan Raya Joyomartono, Bekasi Timur, Kota Bekasi yang berbatasan dengan Kabupaten Bekasi.

Kerja sama perdana anak perusahaan Adhi Karya itu menelan investasi mencapai Rp1,2 triliun mengembangkan tiga tower Apartemen LRT City Bekasi Timur-Green Avenue yang merupakan fase kedua dari LRT dari LRT City Bekasi Timur-Eastern Green.

Proyek tersebut berdiri di atas lahan seluas 1k96 hektare di sisi stadiun LRT Jatimulya yang siap digarap mulai Desember 2018.

"Dalam tiga tower ini, total yang tersedia 2.668 unit dengan rincian tower 1 sebanyak 667 unit, tower 2 1.334 unit dan tower 3 sebanyak 667 unit dengan tipe studio, satu ruang tidur dan dua ruang tidur," katanya.

Direktur Teknik dan Pengembangan Umum PT Adhi Persada Properti, Pulung Prahasto, mengatakan pihaknya telah melihat potensi bahwa seluruh pembangunan infrastruktur di Kota Bekasi yang merupakan kawasan Timur Jakarta menjadi pasar yang menjanjikan bagi sektor usaha properti.

Apartemen di Bekasi Timur merupakan yang proyek keenam yang digarap pihaknya setelah Cisauk Point di Tangerang, Royal Sentul Park di Kabupaten Bogor, Oase Park di Tangerang Selatan, LRT City Jaticempaka Jakarta Timur, LRT City Jakarta.

Sebagian besar proyek tersebut berdiri di sisi lintasan LRT yang membentang mulai dari Jakarta hingga Kabupaten Bogor.

Dengan akan dibangunnya tiga tower apartemen di sisi stasiun LRT Bekasi Timur, akan menambah pasokan hunian apartemen sesuai kebutuhan konsumen, selain Apartemen Grandhika City yang berdekatan dengan LRT City Bekasi Timur-Eastern Green.

"Ini sebagai peluang, ditambah adanya Tol Jakarta-Cikampek, Tol Lingkar Luar Jakarta, Jakarta Elevated, Tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu) dan Kereta Cepat Jakarta-Bandung," katanya.

Pihaknya melihat hal ini sebagai sebuah potensi yang untuk pengembangan pasar properti di sejumlah kawasan yang menjadi titik perlintasan masyarakat komuter.

"Ketika sarana transportasi ini sudah berpadu dan berjalan, diharapkan ada lonjakan kebutuhan dari para konsumen hunian melalui sinergi percepatan pengembangan kawasan," katanya. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…

RUPST PT Dharma Polimental Tbk.

Kamis, 25 April 2024 - 17:11 WIB

Ditengah Situasi Wait & See, Penjualan DRMA Tetap Stabil di Rp1,34 Triliun di Kuartal 1 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…