GIIAS Surabaya Dimeriahkan Beragam Kegiatan Hingga Kontes

Oleh : Herry Barus | Senin, 24 September 2018 - 08:15 WIB

GIIAS Surabaya 2018 (Foto Dok Industry.co.id)
GIIAS Surabaya 2018 (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Surabaya- – Pameran otomotif GIIAS Surabaya Auto Show masih digelar selama 9 hari mulai tanggal 15 – 23 September 2018 di Grand City Convex Surabaya. Hadir dengan konsep baru menggunakan area pameran yang lebih luas, meliput perluasan area mulai dari Convention Hall lt. 3, Exhibition Hall lt. Ground, hingga area outdoor lapangan parkir Grand City Convex.

Diikuti oleh lebih dari 70 exhibitors, mencakup didalamnya 11 merek mobil kendaraan penumpang yakni BMW, Daihatsu, DFSK, Honda, Lexus, Mercedes-Benz, Mitsubishi Motors, Peugeot, dan Suzuki, serta Toyota, dan Wuling.

GIIAS Surabaya Auto Show 2018 sebagai pameran otomotif terbesar di Jawa Timur masih digelar di Grand City Convex Surabaya sejak 15 september lalu hingga 23 september 2018 mendatang. Hadir dengan lebih dari 70 eksibitor yang terdiri dari 11 merek mobil kendaraan penumpang, 4 merek motor roda dua, dan lebih dari 60 brand industri pendukung otomotif. Merek mobil kendaraan ternama meliputi BMW, Daihatsu, DFSK, Honda, Lexus, Mercedes-Benz, Mitsubishi Motors, Peugeot, dan Suzuki, serta Toyota, dan Wuling. Untuk merek motor meliputi Benelli, MPM Honda, Suzuki, dan Yamaha.

Sebagai gelaran otomotif yang selalu ditunggu-tunggu seluruh warga Jawa Timur, khususnya Surabaya dan sekitarnya, GIIAS Surabaya Auto Show memberikan sejumlah program acara menarik yang bersifat mengedukasi dan menghibur sehingga pengunjung bisa merasakan keceriaan serta pengalaman yang berkesan setelah mengunjungi pameran.

Sejumlah kegiatan favorit yang telah berjalan setiap tahunnya adalah Test Drive yang tetap mendapat perhatian pengunjung. Beberapa brand Agen Pemegang Merek (APM) mobil yang menyediakan unit Test Drive nya adalah Honda, Mitsubishi Motors, DFSK, Daihatsu, Toyota, Suzuki, dan Wuling. Sementara yang baru di tahun ini adalah adanya fasilitas Test Ride yang cukup diminati banyak pengunjung. Keempat merek motor turut menyediakan unit test ride nya. Satu lagi merek kendaraan niaga Mahator by Piaggio juga menyiapkan kendaraan niaga roda tiganya.

Sejumlah kegiatan acara yang turut meramaikan pameran ini adalah penampilan female DJ, live music band, hingga kompetisi, seperti Audio Modification Contest, dan GIIAS Auto Contest. GIIAS Auto Contest diikuti oleh 50 slot mobil modifikasi dari beragam merek. Dibagi dalam 5 kategori penilaian, yakni Elegant Car dengan penilaian berdasarkan modifikasi bernuansa elegan, Street Racing Class dengan penilaian modifikasi bertema racing dengan aplikasi audio, Racing Class dengan penilaian berdasar modifikasi bertema racing (non Audio) dan menggunakan jok maksimal 2 seater, Extreme Class berdasar tema extreme (free for all), dan Rookie Class (Low Cost Green Car) dengan penilaian modifikasi secara ringan serta bertema harian. Untuk masing-masing katergori tersebut penilaian dibagi lagi berdasarkan Interior, Exterior, Engine (Mesin), Undercarriage, Display, dan Audio.

Pelaksanaan GIIAS Auto Contest ini didukung oleh komunitas IAS (Indonesia Automotive Society) regional Jawa Timur. Komunitas ini menaungi kurang lebih 60 komunitas di seluruh Jawa Timur. Dadi Haryadi selaku koordinator acara GIIAS Auto Contest sekaligus pengamat otomotif Jawa Timur dari IAS mengungkapkan harapan dan tujuan kompetisi ini di GIIAS Surabaya Auto Show 2018, “Kegiatan ini merupakan ajang unjuk gigi para modifikator Jawa Timur  di pagelaran otomotif terbesar di Surabaya. Ini adalah event yang ditunggu-tunggu oleh para modifikator di Jawa Timur. Harapannya agar di event tahun depan dapat dibuka slot peserta lebih banyak lagi ” ungkapnya. Dadi juga menyebutkan beragam mobil yang turut  berpatisipasi didominasi oleh mobil-mobil mewah seperti BMW, FT 86, Force, Mercy, bahkan GTR.

GIIAS Surabaya Auto Show akan berakhir pada minggu 23 September 2018. Selama weekend pameran akan dibuka mulai pukul 10.00 WIB hingga 22.00 WIB dengan harga tiket masuk sebersar Rp 20.000. Ikuti media social Instagram @giias_surabaya untuk mendapatkan info terkini seputar acara dan program yang dapat ditemui selama pameran.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Danamon dan Central Park Mall Berkolaborasi Perkuat Ekosistem Finansial

Selasa, 19 Maret 2024 - 07:15 WIB

Danamon dan Central Park Mall Berkolaborasi Perkuat Ekosistem Finansial

Sebagai bagian dari komitmen untuk mengembangkan PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) menjadi grup keuangan terkemuka, dengan profitabilitas yang berkelanjutan, Danamon terus melakukan berbagai…

Dialog Forum Merdeka Barat 9 (FMB9) yang mengangkat tema 'Biaya Kuliah Tinggi, Pinjaman Pendidikan Jadi Solusi?', Senin (18/3).

Selasa, 19 Maret 2024 - 07:15 WIB

Wow! Kabar Baik bagi Mahasiswa yang tidak mendapatkan KIP, Pemerintah Bakal Siapkan Pinjaman Lunak Tanpa Bunga

Jakarta, FMB9 - Pemerintah tengah mengkaji pinjaman sangat lunak untuk mahasiswa sebagai solusi pendanaan pendidikan di perguruan tinggi. Masih belum terjangkaunya biaya pendidikan tinggi bagi…

Menteri Basuki Tegaskan Komitmen Kementerian PUPR Gunakan Produk Dalam Negeri

Selasa, 19 Maret 2024 - 06:15 WIB

Menteri Basuki Tegaskan Komitmen Kementerian PUPR Gunakan Produk Dalam Negeri

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono terus mendorong pemanfaatan produk dalam negeri dalam pembangunan infrastruktur di Kementerian PUPR.

Direktur Utama Telkom Ririek Adriansyah (kanan) berinteraksi dengan pelanggan GraPARI TelkomGroup Medan dalam rangkaian acara Safari Ramadan sebagai bagian dari program TelkomGroup Siaga RAFI (Ramadan Idul Fitri) 2024 di Medan, beberapa waktu lalu.

Selasa, 19 Maret 2024 - 05:33 WIB

Safari Ramadan 1445 H TelkomGroup: Tinjau Kesiapan Infrastruktur Layanan Telekomunikasi dan Salurkan Bantuan CSR

Bersamaan dengan momentum Ramadan dan Idul Fitri 1445 H, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) kembali melaksanakan kegiatan tahunan Safari Ramadan sebagai bagian dari program TelkomGroup…

Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan Dankodiklat TNI

Selasa, 19 Maret 2024 - 05:33 WIB

Panglima TNI Pimpin Serah Terima Jabatan Dankodiklat TNI

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin upacara serah terima jabatan Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan (Dankodiklat) TNI, dari Letjen TNI Eko Margiyono kepada…