Melemahnya Perekonomian Tak Pengaruhi Penyaluran KUR

Oleh : Herry Barus | Jumat, 21 September 2018 - 08:15 WIB

Jaringan ATM BRI (Foto st)
Jaringan ATM BRI (Foto st)

INDUSTRY.co.id - Solo- BRI menyatakan lesunya kondisi perekonomian di dalam negeri tidak memengaruhi penyaluran kredit usaha rakyat (KUR) di kalangan pelaku usaha.

"Kebanyakan yang mengakses KUR adalah pengusaha kecil, mereka bergerak di bidang kebutuhan pokok," kata Kepala Cabang BRI Slamet Riyadi Surakarta Susanto kepada Anara di Solo, Kamis (20/9/2018)

Ia mengatakan kebutuhan makan dan berpakaian seseorang tidak akan terpengaruh oleh kondisi perekonomian pada saat ini.

Meski enggan menyampaikan angka penyaluran, dikatakannya, hingga bulan September 2018 realisasi penyaluran KUR di bawah BRI Slamet Riyadi Surakarta sudah mencapai 105 persen.

"Bahkan untuk bulan Desember penyaluran KUR juga sesuai dengan target," katanya.

Ia mengatakan sejauh ini penyaluran KUR mikro dengan plafon maksimal Rp25 juta masih mendominasi total penyaluran KUR. Ia menilai penyaluran KUR tersebut cukup positif.

 "Bahkan angka kredit macet atau NPL untuk penyaluran KUR juga masih terjaga dengan baik," katanya.

Sementara itu, meski sudah melampaui target, untuk penyaluran KUR masih terus dilakukan hingga target nasional sudah terpenuhi.

Sebelumnya, pihaknya menargetkan penyaluran KUR mikro pada tahun ini sebesar Rp230 miliar, atau meningkat jika dibandingkan periode sebelumnya yang ditargetkan Rp180 miliar.

Sedangkan untuk KUR skala kecil dengan plafon Rp25-500 juta ditargetkan dapat tersalur Rp18 miliar atau meningkat dari periode sebelumnya yang hanya Rp12-13 miliar.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi industri keramik

Kamis, 25 April 2024 - 10:53 WIB

Antidumping Keramik, FOSBBI: Tak Perlu Dijalankan, Penjulan Lesu

Ketua Umum Forum Suplier Bahan Bangunan Indonesia (FOSBBI), Antonius Tan menyebut bahwa saat ini, para produsen maupun importir keramik masih melihat secara mendalam terkait Peraturan Menteri…

Ditinjau Presiden Jokowi, Hutama Karya Optimis Bendungan Bulango Ulu Rampung 2024

Kamis, 25 April 2024 - 10:49 WIB

Ditinjau Presiden Jokowi, Hutama Karya Optimis Bendungan Bulango Ulu Rampung 2024

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo meninjau proyek Bendungan Bulango Ulu Paket I garapan PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) yang berlokasi di Kabupaten Bone Bolango sebagai rangkaian…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 10:12 WIB

Kemenperin Bahas Langkah Strategis Kurangi Emisi Industri di Business Forum Hannover Messe 2024

Sektor industri merupakan salah satu kontributor besar penghasil emisi. Karenanya, kebijakan transisi energi Indonesia dalam mengurangi emisi di sektor industri harus dilaksanakan dengan mengutamakan…

Speaker HiFi Audivo PHS 6A dengan Suara Jernih dan Detail

Kamis, 25 April 2024 - 10:08 WIB

Speaker HiFi Audivo PHS 6A dengan Suara Jernih dan Detail

Menemukan cara untuk meningkatkan mood, menikmati waktu untuk diri sendiri, dan meningkatkan produktivitas merupakan elemen penting dalam kehidupan sehari-hari. POLYTRON memahami hal ini dengan…

Bukukan Kinerja Gemilang di 2023, Hartadinata Optimis Semakin Bertumbuh

Kamis, 25 April 2024 - 10:02 WIB

Bukukan Kinerja Gemilang di 2023, Hartadinata Optimis Semakin Bertumbuh

PT Hartadinata Abadi Tbk (kode saham: ‘’HRTA’’), perusahaan manufaktur perhiasan emas dan emas batangan terintegrasi Indonesia, dengan bangga mengumumkan kinerja yang gemilang di tahun…