MGM Propertindo Terus Bangun Apartemen Walau Pasar Lesu

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 13 September 2018 - 17:33 WIB

MGM Propertindo melaksanakan Topping Off Tower Tulip apartemen B Residence yang berlokasi di Jl. Edutown Kav III BSD City, pada Kamis (13/9/2018).
MGM Propertindo melaksanakan Topping Off Tower Tulip apartemen B Residence yang berlokasi di Jl. Edutown Kav III BSD City, pada Kamis (13/9/2018).

INDUSTRY.co.id, Tangerang - PT MGM Propertindo pengembang properti tetap optimis industri properti akan kembali membaik. Keyakinan tersebut yang membuat pihaknya berekspansi untuk proyek apartemen selanjutnya di kawasan Grogol Jakarta Barat.

Hal itu diutarakan Direktur Utama MGM Propertindo, Lukas Buntoro seusai Topping Off Tower Tulip Apartemen B Residence Kamis (13/9/2018) yang berlangsung di Jl. Edutown Kav III BSD City.

“Project apartemen di kawasan Grogol tersebut akan dibangun 900 hingga 1.000 unit dengan harga perdana berkisar Rp 300 hingga Rp 500 jutaan,” kata Lukas.

Ia mengatakan, perlambatan ekonomi tidak dianggap sebagai kendala. Sebaliknya komitmen dan janji kepada konsumen merupakan motivasi kuat bagi mereka untuk menyelesaikan pembangunan. Disiplin mengelola uang adalah kuncinya.

Untuk mendanai semua konstruksi tiga tower di apartemen B Residence menelan investasi sebesar Rp 1,1 triliun. Kendati demikian, pihaknya tidak meminjam satu rupiah pun kepada perbankan. “Semua fresh money, tidak ada bank loan. Keyakinan kami untuk menyelesaikan pembangunan karena konstruksi pendanaan terbilang kuat,”. Papar dia

Berdiri di area seluas 6800m2 , apartemen B Residence terdiri dari 3 tower, Tulip, Rose, dan Lotus. Masing-masing tower berdiri 40 lantai dengan total 1.956 unit. Fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap seperti lobby, café, food court, swimming pool, play ground, roof garden dan lainnya.

“Tower Tulip sudah terjual 100% dan tower Rose sudah terjual 82%. Sedangkan untuk tower Lotus sudah terjual 61 persen. Adapun total pembangun keseluruhan menelan investasi sebesar Rp 1,1 triliun,” ujar dia

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Jumat, 26 April 2024 - 06:47 WIB

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Grup RS Siloam, National University of Singapore (NUS) Yong Loo Lin School of Medicine, dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology (MRIN) menjalin kerjasama strategis untuk memajukan penelitian…

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Jumat, 26 April 2024 - 06:39 WIB

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menghadiri agenda halalbihalal Himpunan Pengembang Jalan Indonesia (HPJI) di Jakarta, Kamis (25/4). Hadir mendampingi Menteri…

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.