Bank BTN Tingkatkan Dana Pihak Ketika Lewat Tabungan eBatarapos

Oleh : Abraham Sihombing | Senin, 10 September 2018 - 11:16 WIB

Bank BTN Tingkatkan Dana Pihak Ketika Lewat Tabungan eBatarapos (Foto Dok Industry.co.id)
Bank BTN Tingkatkan Dana Pihak Ketika Lewat Tabungan eBatarapos (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Solo – PT Bank Tabungan Negara Tbk  (BBTN) atau Bank BTN terus mendulang Dana Pihak Ketiga (DPK) untuk meningkatkan likuiditasnya, terutama dari segmen DPK ritel yaitu tabungan dan deposito baik perorangan maupun lembaga. 

Salah satu produk tabungan yang sedang dikejar pertumbuhannya adalah eBatarapos, hasil kolaborasi Bank BTN dengan PT Pos Indonesia yang diluncurkan pada 2005 lalu. Tahun ini, kedua BUMN tersebut melakukan promosi dengan menggelar roadshow  ke Makassar (Sulawesi Selatan), Medan (Sumatera Utara), Banjarmasin (Kalimantan Selatan), Kediri (Jawa Timur), Cirebon (Jawa Barat) dan Surakarta (Jawa Tengah).

“Tahun ini kami menargetkan ada 440.000 rekening baru dengan fokus di daerah-daerah tempat roadshow eBatarapos digelar,” ujar Budi Satria, Direktur Bank BTN, usai membuka rapat koordinasi bersama PT Pos Indonesia pada akhir pekan lalu di Solo.

Per Agustus 2018, total rekening eBatarapos telah mencapai lebih dari 1 juta rekening. Sementara jumlah dana yang sudah terkumpul per Agustus 2018 mencapai Rp2,35 triliun, atau sekitar 54% dari target pencapaian tahun ini yang diperkirakan bisa menembus Rp4,37 triliun.

Untuk mengejar target tersebut, Bank BTN bersama PT Pos Indonesia mengerahkan sejumlah program promosi diantaranya Pesta Sembako, Gratis Tabungan dan Kejutan Hadiah Tabungan eBatarapos.

“Perlu ditekankan bahwa  tujuan utama eBatarapos adalah meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa menabung itu mudah dan aman karena bisa dilakukan di 2.933 loket Kantor Pos yang sudah tersebar di seluruh Indonesia,” tukas Budi.

Budi menambahkan, eBatarapos memiliki fasilitas perbankan yang lengkap dan menguntungkan, diantaranya bisa menabung di hari Sabtu dan Minggu, dapat melakukan penyetoran dan penarikan di seluruh outlet Bank BTN, Kantor Pos maupun di mesin ATM yang tersebar luas, dapat melakukan transaksi di mobile banking, mendapatkan kartu ATM berlogo Visa  dan saldo di atas 1 Juta tidak dikenakan biaya administrasi.

Kontribusi eBatarapos sangat dibutuhkan untuk mendongkrak pundi-pundi DPK ritel Bank BTN. Budi mencatat, menuju triwulan akhir tahun 2018, per Agustus ini Bank BTN sudah mengantongi DPK ritel  yang terdiri dari tabungan dan deposito baik perorangan maupun lembaga, sebesar Rp52,26 triliun atau tumbuh 12,55% dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Adapun salah satu pendorong dari pertumbuhan DPK ritel adalah tabungan. Per Agustus 2018, tabungan tercatat tumbuh sebesar Rp37,4 triliun, yaitu 10,93% dibandingkan Agustus tahun sebelumnya yang mencapai Rp33,72 triliun.

“Kami masih on track untuk mengejar target pertumbuhan DPK secara total di sekitar 19-22% tahun ini,” imbuh Budi. (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Penandatanganan kerjasama RS Premier Bintaro dengan BMW Indonesia.

Rabu, 24 April 2024 - 23:32 WIB

Kolaborasi RS Premier Bintaro dan BMW Indonesia Tingkatkan Patien Experience

Penandantanganan menghasilkan kolaborasi RSPB dengan BMW Indonesia dalam menyediakan layanan kesehatan premium pengantaran pasien pasca operasi kasus bedah orthopedi dan bedah vaskular.

#bluBuatBaik Waste Station sudah tersebar di 7 lokasi strategis.

Rabu, 24 April 2024 - 23:16 WIB

Hari Bumi, Ini Langkah Kecil Memilah Sampah Untuk Bumi Lebih Sehat

blu by BCA Digital turut memfasilitasi dengan membangun sarana seperti Waste Station dan mengintegrasikan aplikasi Rekosistem x blu untuk mendorong perubahan kebiasaan dalam mengelola sampah…

RUPST PT PP tahun buku 2023

Rabu, 24 April 2024 - 21:14 WIB

Dua Direksi dan Satu Komisaris Baru Perkuat Pengurus PTPP

PT PP mengubah jajaran direksi dan Komisari usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.