Kemenperin Targetkan Impor Otomotif Berkurang Hingga US$ 700 Juta

Oleh : Ridwan | Rabu, 05 September 2018 - 12:05 WIB

Ilustrasi Industri Otomotif (Foto: Ridwan/Industry.co.id)
Ilustrasi Industri Otomotif (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menargetkan impor otomotif dapat berkurang hingga US$ 700 juta pada 2018 melalui pengendalian impor. 

Berdasarkan catatan Kemenperin, rata-rata nilai impor kendaraan pada 2017 sebesar US$  3,3 miliar.

"Impor otomotif kami targetkan berkurang minimal US$ 700 juta," kata Direktur Industri Maritim, Alat Transportasi, dan Alat Pertahanan Kementerian Perindustrian Putu Juli Ardika di Jakarta, Rabu (5/9/2018).

Ditambahkan Putu, pengurangan impor tersebut terutama berasal dari kebijakan penghentian impor mobil di atas 3.000 cc yang dilakukan sejak dua bulan lalu, atau ketika nilai tukar rupiah mulai melemah. 

Menurutnya, lenghentian impor mobil mewah tersebut dilakukan untuk menjaga keseimbangan neraca perdagangan Indonesia.

"Untuk menjaga balance trade kita. Jadi impor mobil mewah untuk sementara dihentikan terlebih dahulu. Itu kan bukan kebutuhan pokok. Jadi, kalau mau butuh mobil, silakan gunakan yang diproduksi dalam negeri," ungkap Putu.

Sementara itu, untuk kedaraan di bawah 3.000 cc, Kemenperin akan melalukan pengendalian impor. Artinya, perizinan impor yang diajukan akan diteliti dan ditinjau lebih dalam oleh pihak Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto.

Terdapat beberap pertimbangan untuk tetap dapat mengimpor kendaraan, misalnya perusahaan atau pabrikan itu melakukan peningkatan ekspor atau ekspansi usaha.

"Mobil di bawah 3.000 cc akan dikendalikan. Jadi nanti dicek mobil apa saja yang memungkinkan untuk dikendalikan," tutur Putu. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pembukaan ATARU Mal

Jumat, 19 April 2024 - 17:17 WIB

ATARU Mal Delipark Medan Resmi Dibuka Sebagai Toko Terbesar di Indonesia

ATARU yang merupakan bagian dari Kawan Lama Group di bawah naungan PT ACE Hardware Indonesia Tbk resmi membuka toko terbesar di Indonesia dan hadir pertama kali di Kota Medan.

Dok. microchip

Jumat, 19 April 2024 - 17:08 WIB

Perluas Pasar Jaringan Otomotif, Microchip Akuisisi ADAS dan Digital Cockpit Connectivity Pioneer VSI Co. Ltd.

Microchip Technology Inc. mengumumkan rampungnya pengakuisisian VSI Co. Ltd. yang berbasis di Seoul, Korea, pelopor industri yang menyediakan teknologi dan produk konektivitas kamera, sensor,…

PathGen

Jumat, 19 April 2024 - 16:50 WIB

PathGen Raih Pendanaan dari East Ventures dan Royal Group Indonesia

PathGen atau PathGen Diagnostik Teknologi, sebuah startup bioteknologi kesehatan berbasis di Indonesia yang berfokus pada solusi pengujian molekuler memperoleh pendanaan dari East Ventures,…

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE)

Jumat, 19 April 2024 - 16:19 WIB

PGE Perluas Pemanfaatan Teknologi Terobosan untuk Tingkatkan Efisiensi Pengembangan Panas Bumi

Mempertahankan keunggulan di industri panas bumi tak bisa dilakukan tanpa terus berinovasi dan memanfaatkan teknologi terbaru. Menunjukkan komitmen mengembangkan potensi energi panas bumi di…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Jumat, 19 April 2024 - 14:51 WIB

Progress Capai 77%, Kementerian PUPR Targetkan Jalan Tol Bayung Lencir - Tempino - Jambi Rampung Awal 2025

Melanjutkan tinjauan dari Provinsi Sumatera Selatan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono didampingi dengan PJ Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani dan Anggota…