BRI Dipercaya Sebagai Penyalur Hadiah Uang Asian Games

Oleh : Wiyanto | Selasa, 04 September 2018 - 11:32 WIB

Dirut BRI Suprajarto bersama jajaran Direksi (Foto Rizki Meirino)
Dirut BRI Suprajarto bersama jajaran Direksi (Foto Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Para atlet berprestasi selama Asian Games 2018 diberikan bonus berupa uang diserahkan dalam bentuk tabungan Britama Bank BRI kepada 196 atlet berperstasi di Asian Games 2018.

Direktur Utama Bank BRI, Suprajarto mengungkapkan Bank BRI sebagai Official Prestige Partner Asian Games 2018 merasa bangga dipercaya oleh Pemerintah sebagai satu-satunya bank yang dipilih untuk menyalurkan bonus pada atlet berprestasi Indonesia.

"Seluruh bonus yang diberikan melalui Bank BRI dapat diambil/digunakan oleh para atlet langsung setelah para atlet mendapatkan buku tabungan Britama Bisnis dan kartu ATM BRI," kata dia di Jakarta, Selasa (4/9/2018).

Selain itu, bonus yang diberikan melalui tabungan BRI juga otomatis dicover oleh Asuransi Personal Accident dengan pertanggungan sampai Rp 150 Juta. Ini merupakan bentuk apresiasi BRI kepada seluruh atlet yang telah berhasil mengharumkan nama bangsa di pentas Asian Games 2018.

Untuk atlet perorangan, peraih medali emas, akan memperoleh bonus sebesar Rp 1,5 miliar, peraih perak sebesar Rp. 500 juta, dan atlet yang memperoleh perunggu sebesar Rp 250 juta. Sementara untuk atlet beregu, peraih medali emas, perak, dan perunggu masing-masing akan menerima bonus dari pemerintah sebesar Rp750 juta, Rp300 juta, dan Rp150 juta per orang.

Tidak hanya para atlet, para pelatih dan Official Team juga diganjar bonus dari Presiden Joko Widodo. Pelatih beregu akan menerima bonus senilai Rp. 600 juta untuk emas, Rp. 200 juta untuk perak, dan seratus juta untuk perunggu.

Sementara untuk asisten pelatih perorangan/ganda mendapatkan Rp. 300 juta untuk emas, Rp. 100 juta untuk perak, dan 50 juta untuk perunggu. Untuk asisten pelatih dari kelompok beregu mendapatkan Rp. 375 juta untuk medali emas, Rp 125 juta untuk perak, dan rp. 62,5 juta untuk perunggu.

kami akan terus memberikan dukungan kepada para atlet, pelatih, dan asisten pelatih berupa pendampingan dan pengelolaan keuangan kepada mereka. Harapanya, para atlit, pelatih dan official team ini akan terus menjadi nasabah setia Bank BRI, tutup Suprajarto.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Adi Nugroho, Praktisi HRD, Mahasiswa Magister Fakultas Management Technology President University.

Kamis, 25 April 2024 - 19:40 WIB

Anda Lulusan SMK : Penting Untuk Memiliki Strategi 'Memasarkan' Diri

Perkembangan teknologi dan komunikasi telah membawa manusia pada era industry 4.0. Perkembangan tersebut membawa perubahan disetiap lini kehidupan termasuk di ranah Pendidikan dan industri.…

Diskusi bertajuk Tuntutan Implementasi Bisnis Properti & Pembiayaan Hijau (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 19:33 WIB

Kian Prospektif, Stakeholder Harap Insentif Properti Hijau

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus berupaya mendorong konsep bisnis berkelanjutan di sektor properti termasuk sektor pembiayaannya.

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…

RUPST PT Dharma Polimental Tbk.

Kamis, 25 April 2024 - 17:11 WIB

Ditengah Situasi Wait & See, Penjualan DRMA Tetap Stabil di Rp1,34 Triliun di Kuartal 1 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…