Sambut Idul Adha, Presiden Jokowi Sumbang Sapi untuk Sleman

Oleh : Herry Barus | Senin, 20 Agustus 2018 - 12:20 WIB

Sapi (foto dok Industri.co.id)
Sapi (foto dok Industri.co.id)

INDUSTRY.co.id - Yogyakarta- Presiden Republik Indonesia Joko Widodo menyumbangkan hewan kurban berupa satu ekor sapi dengan bobot 900 kilogram untuk Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Sapi jenis peranakan ongole atau sapi Jawa tersebut diserahkan oleh Wakil Gubernur DIY, KGPAA Paku Alam X kepada Kabag Kesra Setda Kabupaten Sleman, Iriansya di Halaman Kantor Kepatihan, Yogyakarta, Senin(20/8/2018)

"Pemberian sapi ini untuk mengapresiasi Hari Raya Kurban. Dengan adanya bantuan dari presiden ya sudah seharusnya kami salurkan," kata Wagub.

Paku Alam menyebutkan pada tahun ini penyaluran sapi sumbangan presiden ditujukan untuk Kabupaten Sleman karena didasarkan pada urutan. Pada 2017 sapi sumbangan Presiden disalurkan untuk Kabupaten Bantul.

Kabag Kesra Setda Kabupaten Sleman, Iriansya mengatakan sapi sumbangan dari Presiden Jokowi yang harganya ditaksir mencapai Rp70 juta itu akan disalurkan untuk warga di Dusun Ngetal, Desa Margoagung, Kecamatan Seyegan, Kabupaten Sleman.

Menurut Iriansya, Dusun Ngetal dipilih karena banyak warga di dusun tersebut yang masih hidup di bawah garis kemiskinan.

"Ini sesuai arahan dari Pemda DIY memang (bantuan sapi dari Presiden) dikhususkan bagi masyarakat yang masih kekurangan," kata dia.
 

 Selain menyalurkan hewan kurban dari Presiden Jokowi, Pemda DIY juga menyalurkan bantuan hewan kurban dari Gubernur DIY Sultan HB X sebanyak lima ekor sapi untuk lima kabupaten/kota serta dua sapi untuk Masjid Gedhe Kauman dan Masjid Puro Pakualaman dengan bobot rata-rata 400 kilogram. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Pertahankan Kepemimpinan di Industri Asuransi Jiwa

Kamis, 25 April 2024 - 23:56 WIB

Prudential Indonesia dan Prudential Syariah Umumkan Hasil Kinerja Perusahaan Yang Solid Selama 2023

Prudential Indonesia terus melanjutkan komitmennya melindungi dan mendukung nasabah dengan pembayaran klaim dan manfaat sebesar Rp17 triliun atau lebih dari Rp46 miliar per hari.

Bincang Duta Baca Indonesia di Kabupaten Buleleng, Bali.

Kamis, 25 April 2024 - 23:23 WIB

Bincang Duta Baca Indonesia, Kabupaten Buleleng Bali Siap Atasi Globalisasi Lewat Perpustakaan

Menurut Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Gede Suyasa, tantangan globalisasi harus disikapi dengan adaptif agar perpustakaan tidak termarginalkan. Literasi juga diharap bisa menjawab tantangan…

Bank DKI gelar halal bihalal

Kamis, 25 April 2024 - 21:52 WIB

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Sebagai BUMD Penyumbang Dividen Terbesar

Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta…

Sidharth Malik, CEO, CleverTap

Kamis, 25 April 2024 - 19:51 WIB

CleverTap Boyong 10 Penghargaan Bergengsi di Stevie Awards 2024

CleverTap, platform engagement all-in-one, membawa pulang 10 penghargaan bergengsi dari Stevie Awards 2024, platform penghargaan bisnis pertama di dunia. Perusahaan mendapat pengakuan global…