Bukopin Fokus Garap Sektor UMKM Hasil Right Issue

Oleh : Ahmad Fadli | Senin, 30 Juli 2018 - 09:42 WIB

Bank Bukopin. (Foto: IST)
Bank Bukopin. (Foto: IST)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Bank Bukopin telah meraih dana Rp 1,46 triliun dari pelaksanaan penawaran umum terbatas atau rights issue pada 27 Juli 2018. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menilai, dengan masuknya Kookmin Bank sebagai pembeli siaga yang setelah rights issue akan kuasai 22 persen saham Bank Bukopin, akan berdampak positif.

Ini mengingat Kookmin Bank untuk kembangkan sektor UMKM dan basis teknologi di Indonesia. Demikian mengutip dari keterangan tertulis OJK, akhir pekan ini.

Kookmin Bank, sebagai bank terbesar di Korea Selatan dengan bisnis inti dan segmen UMKM yang kuat diharapkan dapat membawa dampak positif bagi perkembangan bisnis Bank Bukopin. Ini diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia melalui penyaluran kredit ke sektor UMKM.

Rights issue ini juga akan berdampak positif dalam memperkuat modal dan mendukung perkembangan bisnis Bank Bukopin. Ini juga mengindikasikan masih tingginya kepercayaan pelaku pasar internasional terhadap perbankan di Indonesia.

Sebelumnya, PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) memperoleh dana segar sebesar Rp 1,46 triliun dari aksi koporasi Penawaran Umum Terbatas IV (rights issue). Proses penawaran umum terbatas ini dilakukan sampai dengan 27 Juli 2018.

Dengan penambahan modal tersebut, rasio kecukupan modal Bank Bukopin naik ke kisaran 13,5 persen. Rencana rights issue Bank Bukopin telah mendapatkan pernyataan efektif dari OJK pada 29 Juni 2018. Transaksi perdagangan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) dilakukan pada 13 Juli sampai dengan 25 Juli 2018.

Setelah proses perdagangan HMETD, KB Kookmin Bank sebagai Pembeli Siaga (standby buyer) membeli saham Bank Bukopin sebanyak 2,56 miliar lembar pada harga Rp 570 per lembar saham.

Pembayaran atas transaksi tersebut telah dilakukan pada tanggal 27 Juli. Harga saham Bank Bukopin di pasar pada saat penutupan transaksi pada tanggal 26 Juli mencapai Rp 404 per lembar.

Setelah proses rights issue, komposisi pemegang saham Bank Bukopin menjadi Bosowa Corporindo sebesar 23,4 persen, KB Kookmin Bank tercatat 22 persen, Koperasi Pegawai Bulog Seluruh Indonesia (Kopelindo) tercatat 12,4 persen, Negara RI tercatat 8,9 persen, dan Publik mencapai 33,3 persen

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno

Sabtu, 20 April 2024 - 11:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Beberkan Transformasi Pariwisata Pascapandemi dalam Forum PBB di New York

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menghadiri undangan PBB untuk berbicara pada high level meeting "UN General Assembly Sustainability Week" di New…

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Sabtu, 20 April 2024 - 10:59 WIB

Sambut Hari Kartini, Hutama Karya Resmikan Fasilitas Daycare

Menyambut Hari Kartini 2024, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) secara resmi meluncurkan Daycare dan Sekolah Harmony Montessori di lingkungan perusahaan. Fasilitas ini diresmikan oleh…

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:06 WIB

OYO Berikan Layanan Komprehensif bagi Acara yang Diselenggarakan Pemerintah

OYO implementasikan kesuksesan bisnis akomodasi pemerintahan di India dengan sediakan layanan integrasi akomodasi, transportasi dan katering untuk berikan layanan komprehensif bagi acara yang…

IFG Life

Sabtu, 20 April 2024 - 09:48 WIB

Sambut Hari Konsumen Nasional, IFG Life Tegaskan Komitmen Customer-Centric

Menyambut Hari Konsumen Nasional yang jatuh pada 20 April 2024, PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) kembali menekankan komitmen perusahaan untuk senantiasa memprioritaskan konsumen (customer-centric)…

Property Guru Awards 2024 kembali digelar

Sabtu, 20 April 2024 - 09:16 WIB

PropertyGuru Indonesia Property Awards 2024 Memperkenalkan Kategori Baru

PropertyGuru Indonesia Property Awards adalah bagian dari rangkaian PropertyGuru Asia Property Awards regional, yang memasuki tahun ke-19 pada tahun 2024.