Dukung Bandara Internasional Soetta Jadi The Worlds Best Airport

Oleh : Ahmad Fadli | Minggu, 05 Februari 2017 - 14:48 WIB

Terminal 3 Bandara Sukarno Hatta. (Dasril Roszandi/NurPhoto via Getty Images)
Terminal 3 Bandara Sukarno Hatta. (Dasril Roszandi/NurPhoto via Getty Images)

INDUSTRY.co.id -  PT Angkasa Pura II (Persero) menargetkan Bandara Soekarno-Hatta dapat masuk 50 besar dalam peta Skytrax World Best Airport pada 2017. Pada 2016, Bandara Soekarno-Hatta mendapatkan peringkat 63 besar dalam peta Skytrax World Best Airport.

Direktur Utama PT Angkasa Pura II (Persero), Muhammad Awaluddin mengatakan, pihaknya akan terus berbenah untuk mencapai target tersebut. Salah satunya, peremajaan teknologi informasi terbaru di Bandara Soekarno-Hatta.

"Kami terus berbenah mengikuti global standart yang dipersyaratkan Skytrax World. Semua kami benahi, di 2016 lalu, Bandara Soekarno-Hatta masuk 18 bandara tersibuk di dunia, versi Airport Council International," ujar Awaluddin dalam keterangan resmi, Jakarta, Sabtu (4/2/2017).

Menurut Awaluddin, beberapa teknologi informasi yang terdapat di Bandara Soekarno-Hatta antara lain, Smart Taxi Queuing System, Smart Parking System, 278 Access Point Free Wifi 50Mbps, 33 Access Point, Wifi Corner, Smart Toilet Feedback, hingga Indonesia Airports Apps.

Semua itu disediakan untuk memanjakan layanan kepada para penumpang.

"Sempat ada yang komplain, jumlah trolinya kurang. Sekarang sudah ada 1.000 troli baru di area transit, serta penambahan 976 kursi tunggu yang lebih nyaman di Terminal 3. Bandara Soekarno-Hatta semakin agresif dalam memberikan layanan kepada publik," ungkapnya.

Namun, kata Awaluddin, target tersebut tidak akan tercapai tanpa adanya dukungan dari masyarakat Indonesia.

Oleh karena itu, dirinya meminta kepada masyarakat dapat berpartisipasi dengan memilih dalam ajang Skytrax World Airport Awards 2017.

"Karena itu, dukungan dari seluruh netizen dan masyarakat Indonesia sangat kami butuhkan saat ini, hingga 28 Februari 2017. Pastikan vote untuk CGK –nama bandara Jakarta Int Airport, dengan masuk ke link http://bit.ly/voteCGK," jelasnya.

"Saya ikut bersemangat, karena Menteri Pariwisata Arief Yahya ikut mendukung kami, dan menghimbau kepada insan pariwisata untuk memilih dan mendukung Jakarta International Airport sebagai bandara berkelas dunia," tandasnya.

Saat ini, Bandara Soekarno-Hatta memiliki dua landasan pacu atau runway dengan panjang masing-masing 3.600 meter dan 3.660 meter.

Dalam setahun, Bandara Soekarno-Hatta mengangkut 54,2 juta penumpang, 615.000 ton kargo, 386 pergerakan pesawat, 45 remote stand, diterbangi 61 airlines di 90 destinasi.

Dalam peta Skytrax World Best Airport di 2016, Bandara Changi Singapura menyabet peringkat pertama dan disusul oleh Bandara Incheon Seoul Korea Selatan.

Kemudian nomor tiga Munich Jerman, disusul Haneda Tokyo Jepang, Hongkong Int Airport, Centrair Nagoya Jepang, Zurich Airport Swiss, Heathrow London Inggris, Kansai Int Airport Osaka Jepang, Doha Hamad Int Airport Qatar

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi produksi keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:30 WIB

Dukung Proyek IKN, Industri Keramik Siap Investasi di Kaltim

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) optimis pemerintahan baru yang akan dipimpin oleh Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan melanjutkan proyek Ibu Kota Negara (IKN)…

Proses bongkar muat sekam padi di storage area sekam padi di Pabrik Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar, Provinsi Aceh.

Rabu, 24 April 2024 - 18:13 WIB

Keren! Reduksi Emisi Gas Rumah Kaca, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif Menjadi 559 Ribu Ton

Jakarta– Isu perubahan iklim yang disebabkan oleh emisi gas rumah kaca (GRK) telah menjadi perhatian dunia, dengan munculnya komitmen global untuk mewujudkan net zero emission pada 2060.

Industri keramik

Rabu, 24 April 2024 - 18:00 WIB

Asaki Desak Pemerintah Segera Terapkan Antidumping Keramik China, Besaran Tarif Capai 150%

Asosiasi Aneka Industri Keramik Indonesia (Asaki) mendesak KADI untuk bekerja serius dan segera menerapkan kebijakan Antidumping untuk produk keramik impor asal Tiongkok yang secara tren tahunan…

Platform Teknologi Laboratorium di Indonesia Digelar untuk Ketujuh Kalinya

Rabu, 24 April 2024 - 17:56 WIB

Program Keberlanjutan dan Kecerdasan Buatan Menjadi Topik Hangat pada Pameran Lab Indonesia 2024

Jakarta– Lab Indonesia 2024 kembali mempertemukan elit industri laboratorium ilmiah dan analisis pada tanggal 24 – 26 April 2024 di Jakarta Convention Center (JCC).

Pembukaan kantor baru Thermo Fisher Scientific

Rabu, 24 April 2024 - 17:50 WIB

Ekspansi di Asia Pasifik, Thermo Fisher Scientific Buka Kantor di Jakarta dan Jalin Kemitraan Baru

Perusahaan menandatangani dua Nota Kesepahaman (MoU) dengan National Battery Research Institute dan Mandaya Hospital Group sebagai bagian dari ekspansi strategisnya di Indonesia