Kegiatan Seru Bakal Meriahkan Festival Sangiang Api 2018

Oleh : Chodijah Febriyani | Sabtu, 14 Juli 2018 - 18:30 WIB

Festival Sangiang Api 2018 (Foto: Kemenpar)
Festival Sangiang Api 2018 (Foto: Kemenpar)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Untuk menyambut Hari Jadi Bima, kabupaten di Nusa Tenggara Barat didukung oleh Dinas Pariwisata dan Pemerintah Desa Sangiang Kabupaten Bima akan menggelar Festival Sangiang Api 2018 pada 28 Juli hingga 17 Agustus 2018.  Dikutip dari akun facebook Kemenpar, berikut kegiatan yang diselenggarakan di Desa Sangiang: 

1. Lomba sampan layar tradisional
Lomba sampan ini mengambil titik start dari pulau sangiang kemudian finish di desa sangiang. Lomba ini menempuh jarak sekitar 12 km yang melewati ganasnya laut flores, tahun 2017 lomba ini diikuti oleh 35 perahu layar, namun pada tahun 2018 peserta lomba perahu layar meningkat sebanyak 60 perahu layar yang berasal dari berbagai daerah di Kabupaten Bima.

2. Expo kerajinan rakyat
Acara ini merupakan bazar yang akan diikuti oleh para pengrajin industri rumah tangga yang akan menampilkan berbagai macam produk industri.

3. Gebyar kuliner Kalempe Sangiang
Kalempe merupakan makanan khas daerah sangiang yang tidak ditemukan di daerah lain.

4. Jelajah gunung sangiang 
Kegiatan ini bertujuan untuk memetakan potensi bencana sekaligus memetakan potensi wisata dan satwa serta keanekaragaman hayati lainnya.

5. Pertunjukan seni tradisional
Para pengunjung akan dapat menyaksikan nyanyian mistik sangiang (sagele), ragam tarian daerah, teater, monolog sejarah (mpama mpemo), puisi dan musik.

6. Nggalo Ruhu
Nggalo Ruhu (berburu massal) merupakan salahsatu tradisi leluhur orang sangiang yang dipelihara secara turun temurun hingga saat ini. Tradisi ini hanya dilakukan sekali dalam setahun dalam rangka menjamu petinggi. Pada saat berburu mereka dipimpin oleh panglima berburu yang sudah ditunjuk sebelumnya oleh Dalu.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dwidayatour Carnival 2024

Kamis, 25 April 2024 - 13:27 WIB

Dwidayatour Gelar Dwidayatour Carnival presented by.Mandiri di Gandaria City

Memasuki tahun ke-8, Dwidayatour Carnival presented by Mandiri digelar kembali. Pameran produk wisata yang kerap ditunggu-tunggu para pecinta travel ini akan kembali digelar di Gandaria City,…

Mandala Finance Rilis Kinerja Keuangan Tahun 2023 dan Rencana Strategis Menuju Pertumbuhan Optimal

Kamis, 25 April 2024 - 12:49 WIB

Mandala Finance Rilis Kinerja Keuangan Tahun 2023 dan Rencana Strategis Menuju Pertumbuhan Optimal

PT Mandala Multifinance Tbk mengumumkan kinerja keuangan Tahun Buku 2023, serta rampungnya proses akuisisi oleh MUFG Group, sebuahlangkah strategis yang diyakini akan membawa dampak positif…

Produk Amaterasun

Kamis, 25 April 2024 - 11:52 WIB

Amaterasun Hadirkan 100% Physical Sunscreen yang 'Almost No Whitecast'

Amaterasun, brand  kecantikan lokal yang dikenal sebagai “SPF Spesialist” dengan Intelligent DNA Guardian Technology™, yang dapat melindungi kulit hingga level DNA pertama di Indonesia…

Ilustrasi aset kripto

Kamis, 25 April 2024 - 11:51 WIB

Sah! fanC, Token untuk Konten Kreator Resmi Diperdagangkan di Indonesia

Aset kripto baru, Token fanC akan resmi diperdagangkan di Indonesia. Token ini mengadopsi teknologi blockchain yang mengembangkan teknologi internet terkini untuk pembuat konten, seperti NFT,…

Direktur Utama BRI Sunarso

Kamis, 25 April 2024 - 11:47 WIB

BRI Bukukan Laba Rp15,98 Triliun di Triwulan I 2024

Di tengah dinamika kondisi ekonomi dan geopolitik global yang penuh dengan tantangan, PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk mampu membukukan pertumbuhan laba yang positif, dimana hingga akhir…