Kemensos Serahkan Santunan Rp 910.000.000 kepada Korban KMP Lestari Maju

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 07 Juli 2018 - 10:33 WIB

Mensos Idrus Marman dan Dirjen irjen Perlindungan dan Jaminan Sosial, Harry Hikmat (Foto Industry.co.id)
Mensos Idrus Marman dan Dirjen irjen Perlindungan dan Jaminan Sosial, Harry Hikmat (Foto Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Selayar-Kementerian Sosial memastikan seluruh korban KMP Lestari Maju yang tenggelam di perairan Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan pada 3 Juli 2018 lalu mendapatkan santunan. Kementerian Sosial menyerahkan santunan senilai Rp910.000.000 bagi korban selamat dan ahli waris korban meninggal dunia.

"Presiden kita, Bapak Jokowi, berpesan kepada saya, Pak Mensos segera kesana, dua pesan yang disampaikan presiden, pertama berikan bantuan untuk seluruh korban baik yang meninggal maupun selamat dan kedua jangan persoalkan manifes, ini kondisi tidak normal. Rakyat kita ini sudah susah, jangan semakin dibuat susah", tegas Mensos dalam sambutannya dalam acara Penyaluran Bantuan Sosial Korban Kapal Karam KMP Lestari Maju di Perairan Kabupaten Kepulauan Selayar di Pendopo Bupati Selayar (06/07/2018).

"Saya turut merasakan apa yang bapak ibu rasakan, kehadiran kami ini merupakan bentuk negara hadir di tengah bencana seperti ini", jelas Idrus dihadapan korban dan ahli waris KMP Lestari Maju.

Mensos menjelaskan bahwa santunan tersebut diberikan kepada 35 orang ahli waris korban meninggal senilai Rp.15.000.000 per orang dan 154 orang korban selamat senilai Rp.2.500.000,- per orang. "Yang kami siapkan sekarang sejumlah ini, saya percayakan kepada Bapak Bupati untuk memberikan rekomendasi untuk korban lainnya, sesuai dengan arahan Presiden, seluruh korban akan dibantu", tambahnya.

Mensos mengaku setelah mendengar dan menerima laporan adanya kejadian tersebut langsung memerintahkan Taruna Siaga Bencana atau TAGANA terjun kelapangan untuk membantu pencarian korban dan mendirikan dapur umum. Dapur umum Kemensos berdiri di Pelabuhan Bira dan Pulau Selayar lokasi karamnya kapal Lestari Maju.

“Kita akan layani semua kebutuhan makan korban dan keluarganya termasuk tim gabungan yang melakukan evakuasi,” tambah Idrus.

Ia menyampaikan bahwa dirinya saat tiba di Selayar menggunakan pesawat, langsung menuju ke tempat kejadian perkara (TKP) di Pantai Pabadilan Kecamatan Bontomatene, Kepulauan Selayar. Bahkan ia menyempatkan ke rumah sakit setempat dan juga salah satu rumah korban untuk memberikan semangat.

"Kami bersama TNI, Polri dan Basarnas serta seluruh pihak terkait berupaya melakukan pertolongan semaksimal mungkin kepada korban. Keselamatan adalah hal yang penting, tentu dengan kejadian ini kita evaluasi sepenuhnya," katanya.

Mensos memberikan apresiasi kepada tim penyelam Basarnas yang telah bekerja luar biasa dan tanpa pamrih walaupun dengan ombak yang tinggi. "Dikala ada bencana seperti ini, negara hadir, representasi dari negara adalah kolektivitas tanggung jawab dari seluruh elemen yang ada", ujar Idrus.

Dalam kesempatan tersebut, Mensos didampingi oleh Dirjen Perlindungan dan Jaminan Sosial, Harry Hikmat, Bupati Kepulauan Selayar, Muh Basli Ali, Kepala Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Selatan dan Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Selayar.

Seperti diketahui data terakhir per 6 Juli 2018, hasil evakuasi yang dilakukan Basarnas sejak hari pertama peristiwa terjadi, dari sejumlah 189 orang penumpang, 155 orang ditemukan selamat, 34 orang meninggal dunia dan 1 orang dalam proses pencarian. Sebagian dari korban masih dirawat di rumah sakit dan sebagian sudah kembali ke rumah masing-masing.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tzuyang

Jumat, 29 Maret 2024 - 18:42 WIB

Jadi Pilihan Youtuber Korea Mukbang, Langkah Awal Sambal Bakar Indonesia Go Internasional

YouTuber cantik asal Korea Selatan, Tzuyang, kembali melakukan aksi mukbang yang membuat heboh jagad dunia maya. Kali ini, perempuan berusia 26 tahun tersebut mukbang 28 menu di Sambal Bakar…

Dana uang tunai

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:58 WIB

Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepada Pemegang Saham pada 28 Maret 2024. Seperti diketahui, sesuai dengan…

Dok. Kemenperin

Jumat, 29 Maret 2024 - 15:05 WIB

Kemenperin Dorong Pelaku IKM Berperan Mengisi Potensi Pasar Kendaraan Listrik

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus mendukung percepatan dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di tanah air. Salah satu upaya strategisnya adalah mendorong…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:56 WIB

Catat Kinerja Gemilang, Menperin Agus: Investasi Sektor Mamin Diminati Investor Nasional Dan Global

Industri makanan dan minuman merupakan salah satu sektor strategis dan memiliki peran penting dalam menopang pertumbuhan ekonomi Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan kontribusi sektor tersebut terhadap…

Model Kecantikan

Jumat, 29 Maret 2024 - 14:25 WIB

Penuhi Segala Persiapan Dalam Menyambut Hari Raya Kemenangan bersama Shopee Big Ramadan Sale

Dalam menjalani ibadah puasa di bulan Ramadan dan menyambut Hari Raya Kemenangan, selain mempersiapkan aspek dari dalam diri, terdapat berbagai persiapan lain yang kerapdilakukan untuk merayakan…