Robocup 2018, Ichiro dan Barelang FC Harumkan Nama Indonesia

Oleh : Anisa Triyuli | Minggu, 24 Juni 2018 - 07:00 WIB

Tim robot (Ichiro) asal Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya menyabet juara pertama pada ajang kompetisi robot tingkat dunia (Robo Cup 2018) di Montreal, Kanada
Tim robot (Ichiro) asal Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya menyabet juara pertama pada ajang kompetisi robot tingkat dunia (Robo Cup 2018) di Montreal, Kanada

Jakarta-.Jakarta- Kabar membanggakan  dari Kanada, Tim Robotika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) “Ichiro” dan Tim Robotika Politeknik Negeri Batam (Polibatam) “Barelang FC” berhasil menorehkan prestasi yang membanggakan dalam ajang kompetisi robot dunia, Robocup 2018, yang diselenggarakan di Montreal Convention Center, Montreal, Kanada, tanggal 18-22 Juni 2018.

Mewakili Indonesia dalam kategori kid-size robot, Tim Barelang FC meraih juara tiga kompetisi soccer humanoid, setelah menaklukkan Tim Robotika China dengan skor 4-3.

Sedangkan Tim Robotika ITS “Ichiro” keluar sebagai juara pertama kompetisi soccer humanoid kategori teen-size setelah menaklukkan Tim Mechatronic Research Laboratory (MRL) Iran dengan skor 3-0. Dua robot “Ichiro” ITS, singkatan dari “ITS Champion in Robocup”, ini juga berhasil meraih peringkat dua kategori kompetisi technical challenge dan drop-in games.

Perasaan bangga dan bahagia  atas prestasi yang diraih oleh enam mahasiswa Polibatam dan empat mahasiswa ITS ini pun, terlihat di wajah para dosen pembimbingnya, yakni Eko Rudiawan dan Susanto dari Polibatam, serta Muhtadin dari ITS.

Muslim Ansori, Pembantu Direktur Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama Polibatam, mengutarakan bahwa capaian prestasi yang berhasil diraih timnya merupakan buah hasil jerih payah riset dan pengembangan lima robot yang dilakukan oleh 7 mahasiswa Polibatam, yakni Hanjaya Mandala, Gobar Bethara Agung, Akhbar Ferdeansyah, Andrey Sitepu, Febry Alwan Putra, Fadhlul Azmi, dan Jony Silitonga. Prestasi ini juga merupakan hadiah luar biasa atas ketabahan dan ketangguhan Tim Barelang FC yang nyaris gagal mengikuti RoboCup 2018 karena kendala penerbangan.

Sedangkan Muhtadin, Dosen Pembimbing Tim Ichiro ITS, menilai keberhasilan empat mahasiswa bimbingannya, Dhany Satrio Wicaksono, Sulaiman Ali, Muhammad Reza Ar Razi, dan Tommy Pratama dalam ajang Robocup 2018 ini merupakan buah hasil kerja keras, komitmen, dan gairah mereka dalam upaya memajukan teknologi robotika di Indonesia. “Baru kali ini kami berhasil masuk babak final di ajang Robocup. Alhamdulillah, dapat meraih juara,” tutur Muhtadin.

Duta Besar RI untuk Kanada Dr. Teuku Faizasyah dalam kesempatan terpisah mengutarakan rasa bangganya terhadap keberhasilan dan prestasi yang diraih Tim Robotika ITS dan Politeknik Negeri Batam.

Lebih lanjut, Duta Besar Teuku Faizasyah juga mengungkapkan optimismenya bahwa dunia akademik akan memberikan kontribusi yang signifikan dalam mengembangkan teknologi dan informasi dalam mewujudkan Revolusi Industri 4.0 yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo pada tahun 2018 ini.

Kompetisi Robocup 2018 ini diikuti oleh 35 negara. Wakil dari Asia yang berlaga dalam kompetisi adalah Jepang, China, Taiwan, Iran dan Indonesia.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Strategi pemasaran (ist)

Selasa, 23 April 2024 - 22:57 WIB

Strategi Dalam Mempengaruhi Perilaku Pembelian Pelanggan

Dalam pasar yang kompetitif saat ini, memahami dan mempengaruhi perilaku pembelian pelanggan sangat penting agar bisnis dapat berkembang. Dengan munculnya teknologi baru dan berkembangnya preferensi…

Everpure tersedia di Shopee, atasi masalah jerawat usai mudik lebaran.

Selasa, 23 April 2024 - 19:40 WIB

Tips Merawat Kulit Wajah Bersama Shopee 5.5 Voucher Kaget

Melalui kampanye 5.5 Voucher Kaget, Shopee ingin menjadi teman serta memberikan semangat untuk kembali memulai perjalanan pengguna, khususnya dalam perawatan diri setelah libur lebaran.

Danone melakukan MoU dengan Pemulung untuk mengumpulkan sampah botol plastik

Selasa, 23 April 2024 - 18:17 WIB

AQUA dan Ikatan Pemulung Indonesia Kerja Sama Kurangi Sampah Plastik di Destinasi Wisata Bangka Belitung

Dalam rangka mendukung upaya pemerintah Indonesia mengurangi sampah plastik ke laut hingga 70% pada 2025, hari ini AQUA melakukan kerja sama Program Peningkatan Pengumpulan Sampah Plastik di…

Arta Monica Pasaribu, S.IP – President University Mahasiswa S2 MMT

Selasa, 23 April 2024 - 17:30 WIB

Strategi Marketing Dinamo Listrik Buatan Lokal untuk Mendukung Net Zero Emission

Tidak dapat dipungkiri ternyata penggunaan kendaraan listrik seperti motor listrik sangat tumbuh dengan cepat. Pemerintah mencatat keberadaan motor dan mobil yang berbasis listrik di sini naik…

PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi demi generasi masa depan.

Selasa, 23 April 2024 - 17:28 WIB

Cinta Bumi, PIS Sukses Tekan Emisi 25,4 Ribu Ton Setara CO2

Jakarta - PT Pertamina International Shipping (PIS) menunjukkan komitmennya untuk mendorong dekarbonisasi di sektor industri maritim sekaligus wujud kecintaan PIS untuk menjaga kelestarian bumi…