JOOX dan AirAsia Hadirkan Musik Tanpa Internet di Pesawat

Oleh : Anisa Triyuli | Rabu, 20 Juni 2018 - 16:00 WIB

JOOX dan AirAsia (Foto: dok Industry.co.id)
JOOX dan AirAsia (Foto: dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - JOOX, penyedia layanan musik digital daring di Indonesia menjalin kesepakatan dengan maskapai AirAsia Group Indonesia. Dengan menghadirkan progam Lebaran untuk seluruh penumpang AirAsia yakni musik dan Travel.

Melalui kolaborasi ini, para penumpang AirAsia mendapatkan kesempatan mengakses katalog musik JOOX tanpa internet selama menempuh perjalanan dan program Fly Away yang menggabungkan kegiatan menonton konser musik dengan traveling.

Benny Ho, Senior Director of Business Development, International Business Group, Tencent mengatakan, pihaknya berusaha untuk mengerti hal-hal yang tengah menjadi trend di kalangan anak muda. Travel dan konser musik merupakan dua hal yang selalu bersinggungan.

“Oleh sebab itu bekerja sama dengan AirAsia merupakan salah satu hal yang dapat menunjang trend tersebut dan sejalan dengan komitmen JOOX yaitu bahwa musik dapat didengarkan dimanapun dan kapanpun” ungkap Benny Ho dalam keterangannya (19/5) di Jakarta.

Selain itu, menurutnya seluruh peumpang AirAsia yang melakukan pembelian rute domestik selama periode 28 Mei – 28 Juni 2018 dapat menikmati layanan JOOX VIP selama 1 bulan. Musik dapat dinikmati saat mereka melakukan perjalanan dengan mengunduh lagu-lagu favorit sebelumnya dan memutarnya melalui aplikasi JOOX mereka saat perjalanan ditempuh.

Tidak hanya itu, Joox menggandeng AirAsia untuk mengadakan program Fly Away yang menggabungkan kegiatan menonton konser musik dengan travelling. Di periode Juni 2018, pengguna JOOX dapat mengikuti kegiatan Fly Away yang akan mengirimkan pengguna beruntung untuk terbang ke Jepang dan menyaksikan salah satu konser musik terbesar di Asia.  

Bagi AirAsia sendiri, kolaborasi dengan JOOX ini adalah bagian dari upaya berkelanjutan mereka untuk menyempurnakan pengalaman perjalanan dengan membuat setiap konsumen tetap terhibur di pesawat dan menjadikan konser musik sebagai salah satu destinasi travel.

Direktur Niaga AirAsia Indonesia, Rifai Taberi, mengungkapkan, pihaknya sangat antusias menyambut kerja sama ini. Lebih lanjut, Rifai meyakini kolaborasi dengan Joox ini membantu maskapainya dapat bersaing dengan maskapai lain, terutama dalam memberikan nilai tambah (added value).

"Selaras dengan komitmen kami untuk terus bertransformasi secara digital, kerja sama ini merupakan langkah awal untuk memberikan pengalaman penerbangan yang berkesan dengan beragam musik yang dapat dipilih dan dinikmati dengan cuma-cuma,” ujar Rifai.

Lebih lanjut, Rifai meyakini kolaborasi dengan JOOX ini membantu maskapainya dapat bersaing dengan maskapai lain, terutama dalam memberikan nilai tambah (added value).

"Dalam lanskap yang kompetitif saat ini, terus berinovasi dan berfokus terhadap kebutuhan pelanggan merupakan komponen penting bagi perusahaan untuk meningkatkan loyalitas dan menjadi pilihan utama para pelanggan," imbuhnya.

JOOX sendiri telah aktif menjalin kolaborasi dengan berbagai brand unggulan karena kompentisi semakin intensif di kategori layanan musikstreaming, salah satunya adalah dengan GO-JEK akhir tahun lalu.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

IFG Life

Kamis, 25 April 2024 - 06:55 WIB

Perempuan Indonesia Kian Menunjukan Peran Strategis di Sektor Asuransi

Peran perempuan dalam industri asuransi di Indonesia semakin penting dan strategis, baik sebagai konsumen, maupun karyawan dan pengambil keputusan. Jenjang karir semakin terbuka, kendati masih…

Kedua kiri : Direktur Utama IFG Hexana Tri Sasongko Ketiga kiri: Asisten Deputi Bidang Jasa Asuransi dan Dana Pensiun Kementerian BUMN Hendrika Nora Osloi Sinaga tengah : Komisioner Komisi Informasi Pusat Samrohtunnajah Ismail

Kamis, 25 April 2024 - 06:47 WIB

Perkuat Implementasi Keterbukaan Informasi, IFG Bersama Lima BUMN Selenggarakan Forum Edukasi Keterbukaan Informasi Publik

Indonesia Financial Group (IFG), BUMN Holding Asuransi, Penjaminan,dan Investasi berkomitmen mendukung implementasi Keterbukaan Informasi Publik (KIP) secara berkelanjutan dalam rangka penerapan…

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 06:23 WIB

Panglima TNI Pimpin Apel Bersama Wanita TNI Tahun 2024

Apel Bersama Wanita TNI kembali digelar dalam rangka Hari Kartini Tahun 2024 yang dipimpin langsung oleh Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto didampingi Ketua Umum Dharma Pertiwi Ny. Evi…

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Kamis, 25 April 2024 - 06:12 WIB

Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi Terima Paparan Alat Simulasi Pertempuran

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr. Opsla., CHRMP., CRMP., didampingi Wadan Kormar Brigjen TNI (Mar) Suherlan, menerima paparan dan demo dari…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kamis, 25 April 2024 - 05:33 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Rapat Koordinasi Teknis Kesehatan TNI Tahun 2024

Kesehatan TNI harus menjadi besar tangguh dan mandiri, baik dari segi sumber daya manusia, sarana dan prasarana maupun sistem metodanya sehingga dapat menghasilkan kinerja yang optimal dalam…