Menteri PUPR: Tiga Titik Krusial Tol Trans Jawa

Oleh : Hariyanto | Kamis, 07 Juni 2018 - 13:10 WIB

Menteri Basuki di jalur Pansela
Menteri Basuki di jalur Pansela

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono mengatakan ada tiga titik rawan macet di sepanjang tol Trans Jawa yang harus diwaspadai para pemudik yang akan melewatinya.

"Yang pertama di Gate Tol Kertasari (Tegal). Ini memindahkan pintu Brexit 24 kilometer ke arah yang jalan tol. Itu sebenarnya sudah selesai, sudah akan diresmikan tapi masih kami fungsionalkan supaya tetap gratis dulu sampai Lebaran. Itu nanti pintunya membayarnya dari situ. Tapi itu gratis semua," kata Basuki usai Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat 2018 di kawasan Monas, Jakarta Pusat, Rabu (6/6/2018)

Titik kedua adalah jembatan Kali Kuto di Kendal yang belum rampung pembangunannya. Pihaknya berharap pada H-2 Lebaran, pembangunan jembatan bisa selesai sehingga dapat dilalui pemudik.

Jembatan ini nantinya merupakan jembatan penghubung Tol Batang-Semarang.

"Jalan tol (Batang-Semarang) akan dibuka tanggal 8 Juni, kemarin sudah disepakati. Nanti antara tanggal 8 sampai tanggal 13 Juni, pemudik akan dilewatkan ke arah luar sebentar terus masuk lagi tol hanya melewati jembatan Kalikuto itu," katanya.

Berikutnya, untuk jalan Tol Semarang-Solo, masih ada satu tol yang bersifat fungsional yakni Tol Salatiga-Colomadu. Di tol tersebut, titik kritisnya ada di Jembatan Kali Kenteng.

"Jembatan Kali Kenteng belum bisa dimanfaatkan untuk mudik tahun ini karena belum selesai pembangunannya. Jadi kami membuat jalan di bawah jembatan sehingga tidak keluar tol, tetap melalui jalan tol langsung ke Solo. Sementara Tol Solo-Ngawi  sudah nyambung dengan kondisi yang lebih baik," katanya.

Sementara untuk fasilitas peristirahatan sementara di tol Trans Jawa, Basuki menuturkan sejumlah rest area di tol Trans Jawa sudah siap digunakan.

"Airnya sudah saya cek langsung kualitasnya dari sumur bor yang dibor kira-kira 100-120 meter. Jadi cukup. Toilet juga puluhan. Lahan parkir satu rest area kira-kira minimal untuk 100 mobil. Jadi semua saya rasa sudah siap," katanya.
 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan

Kamis, 25 April 2024 - 17:21 WIB

Pegadaian Catat Laba Rp.1,4 T di Kuartal I/2024

PT Pegadaian mencatat kinerja positif pada periode tiga bulan pertama di Tahun 2024. Tercatat pertumbuhan Aset sebesar 14,3% yoy dari Rp. 76,1 triliun naik menjadi Rp. 87 triliun. Kemudian Outstanding…

RUPST PT Dharma Polimental Tbk.

Kamis, 25 April 2024 - 17:11 WIB

Ditengah Situasi Wait & See, Penjualan DRMA Tetap Stabil di Rp1,34 Triliun di Kuartal 1 2024

Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) membagikan dividen tunai sebesar Rp171,29 miliar kepada para pemegang saham.

PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) (Foto Dok Industry.co.id)

Kamis, 25 April 2024 - 16:19 WIB

Jasindo Salurkan Bantuan TJSL untuk Mendukung Perekonomian Masyarakat

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo menyalurkan bantuan Tanggung jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) kepada masyarakat di berbagai daerah di Indonesia selama periode Q1 tahun 2024.…

Bahan baku plastik

Kamis, 25 April 2024 - 16:05 WIB

Impor Bahan Baku Plastik Tak Perlu Pertimbangan Teknis Kemenperin, Ini Alasannya

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…