Pertamina Akan Tempatkan SPBU Modular Saat Ramadhan dan Lebaran 2018

Oleh : Hariyanto | Senin, 28 Mei 2018 - 09:59 WIB

Pertamina (Foto: Ist)
Pertamina (Foto: Ist)

INDUSTRY.co.id - Jember - PT Pertamina akan menempatkan beberapa stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) modular atau bergerak di sejumlah jalur transportasi darat yang tidak terdapat SPBU permanen saat Ramadan dan Lebaran 2018.

Beberapa rest area yang masih kosong akan digunakan sebagai tempat SPBU sementara. "Ada beberapa jalur tol di Jawa Timur yang rest areanya masih kosong," kata Communication and CSR Officer Pertamina, Edi Mangun.

Pertamina sudah bertemu dengan Gubernur Soekarwo dan membicarakan hal tersebut. "Pada prinsipnya, pada semua daerah yang sudah dipetakan akan dipasang," kata Edi.

Edi menambahkan, sebagai badan usaha milik negara, Pertamina tak hanya mengejar profit. Tapi bagaimana menyediakan BBM bisa sampai ke masyarakat dengan cara yang efektif. Salah satunya SPBU modular akan diterapkan.

Pertamina juga skan meningkatkan jumlah stok di sejumlah daerah. Ada daerah tertentu yang mendapat tambahan hingga 60 persen dari waktu normal. "Penambahan tergantung kebutuhan daerah. Itu sudah termasuk BBM dan elpiji subsidi," kata Edi. 

Menurut Edi, Pertamina punya kewajiban stok BBM aman selama bulan puasa dan lebaran. "Kami secara undang-undang hanya diberi wewenang mengontrol di tingkat agen pangkalan," katanya.(bj)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Kamis, 25 April 2024 - 15:40 WIB

Di Ajang Business Forum Hari Kedua Hannover Messe, RI Pamerkan Keunggulan dan Inovasi Teknologi Industri

Paviliun Indonesia dalam Hannover Messe 2024 kembali mempersembahkan Business Forum untuk mendorong kolaborasi dan kerja sama antara para pelaku industri di dalam negeri dengan negara-negara…

PempekRoyal

Kamis, 25 April 2024 - 15:05 WIB

Siap Support Franchisee di Seluruh Indonesia, PempekRoyal Hadirkan Solusi Bisnis Makanan Tidak Tergantung Chef

Bisnis makanan seringkali mengalami kendala chef mengundurkan diri, dan ketika terjadi pergantian chef, rasa berbeda, maka jumlah konsumen menurun. Di luar itu, juga ada resiko membuang produk…

Dok. Kommo

Kamis, 25 April 2024 - 14:45 WIB

WhatsApp Chatbot dari Kommo: Hadir Karena Kesadaran akan Pentingnya Menghadirkan Solusi Fleksibel untuk Bisnis

Perubahan lanskap bisnis dewasa ini telah menuntut adaptasi yang cepat dari perusahaan-perusahaan di berbagai sektor. Dengan berkembangnya teknologi dan perubahan perilaku konsumen, bisnis tidak…

PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

Kamis, 25 April 2024 - 14:41 WIB

Road to Devcon Ethereum Akan Diselenggarakan di Asia Tenggara, PINTU Gelar Ethereum Meetup Indonesia

PT Pintu Kemana Saja (PINTU), platform jual beli dan investasi crypto kembali melanjutkan rangkaian Road to Devcon Ethereum 2024 setelah di tahun 2023 lalu melakukan roadshow ke tiga universitas.

Dwidayatour Carnival 2024

Kamis, 25 April 2024 - 13:27 WIB

Dwidayatour Gelar Dwidayatour Carnival presented by.Mandiri di Gandaria City

Memasuki tahun ke-8, Dwidayatour Carnival presented by Mandiri digelar kembali. Pameran produk wisata yang kerap ditunggu-tunggu para pecinta travel ini akan kembali digelar di Gandaria City,…