Dekorasi Bunga Pada Pernikahan Pangeran Harry dan Meghan Tengah di Persiapkan

Oleh : Anisa Triyuli | Kamis, 17 Mei 2018 - 18:45 WIB

Pangeran Harry dan Meghan Markle (Foto Vanity Fair )
Pangeran Harry dan Meghan Markle (Foto Vanity Fair )

INDUSTRY.co.id - Inggris - Menghitung hari persiapan pernikahan Pangeran Harry dan aktris Meghan Markle saat ini tengah dilakukan. Pernikahan yang akan berlangsung pada (19/5) sabtu mendatang.

Dikutip dari People, Toko dari Desainer bunga pernikahan Pangeran Harry dan Meghan, nampak beberapa kontainer sudah terlihat penuh dengan tumpukan bunga berwarna putih dan merah muda.

Bunga-bunga tersebut akan diangkut ke dalam truk besar di luar toko milik Desainer bunga pernikahan yang sangat terkenal di London, Philippa Craddock.

Craddock merupakan Desainer bunga yang sangat terkenal. Daftar klien Craddock ini mulai dari Istana Kensington, Vogue Inggris, serta rumah mode kenamaan dunia yakni Alexander McQueen dan Christian Dior.

Pada pernikahan Harry dan Meghan, Craddock akan memiliki tugas untuk mendekorasi rangkaian bunga di Kapel St George, tempat upacara pernikahan tersebut.

Serta ia juga akan mendekorasi rangkaian bunga lainnya di Kastil Windsor, tepatnya di St.George's Hall. Tampak juga ornamen dekorasi lainnya berupa vas hias berukuran besar, beberapa tangga untuk menghias langit-langit kapel, juga cabang-cabang ranting hiasan dekoratif.

Craddock sebelumnya mengatakan bahwa ia juga akan menggunakan bunga dan tanaman yang sedang musim dan mekar secara alami pada Mei ini.

Bunga-bunga ini mencakup cabang-cabang beech, birch, hornbeam, foxgloves serta mawar putih yang merupakan bunga favorit mendiang ibu Pangeran Harry, Putri Diana.

Setelah itu, Craddock tidak lupa menambahkan hiasan bunga kesukaan Meghan, yakni Peony.

"Saya sangat senang dan merasa terhormat telah dipilih oleh Pangeran Harry dan Nona Meghan Markle untuk membuat dan mendesain bunga pada pernikahan mereka," ujar Craddock pada keterangannya.

"Bekerja dengan pasangan itu merupakan kesenangan yang sangat mutlak bagi saya, prosesnya sangat kolaboratif, mengalir secara bebas, kreatif, dan menyenangkan, desain akhir dari dekorasi itu nantinya akan mewakili mereka sebagai pasangan, dengan sumber bunga lokal dan musiman," katanya.

Setelah pernikahan Harry dan Meghan, akan menyumbangkan rangkaian dekorasi bunga itu untuk dibagikan ke berbagai organisasi amal yang telah dipilih.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto

Jumat, 19 April 2024 - 11:01 WIB

Moody’s Pertahankan SCR Indonesia di Peringkat Baa2, Menko Airlangga: Kepercayaan Investor Masih Kuat

Lembaga Pemeringkat Moody’s kembali mempertahankan Sovereign Credit Rating (SCR) Republik Indonesia pada peringkat Baa2, satu tingkat di atas investment grade, dengan outlook stabil pada…

Menteri BUMN Erick Thohir

Jumat, 19 April 2024 - 10:35 WIB

Erick Peringatkan BUMN untuk Antisipasi Dampak Ekonomi dan Geopolitik Global

Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memperingatkan BUMN untuk mengantisipasi dampak dari gejolak ekonomi dan geopolitik dunia. Erick mencontohkan inflasi AS sebesar 3,5 persen…

Founder dan CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito

Jumat, 19 April 2024 - 10:20 WIB

Akuisisi Saham Crown Group, Iwan Sunito Tawarkan Rp1 Triliun kepada Paul Sathio

CEO ONE Global Capital, Iwan Sunito melayangkan penawaran penyelesaian senilai Rp1 triliun kepada Paul Sathio untuk mengakuisisi seluruh saham Crown Group.

Yili melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Jumat, 19 April 2024 - 10:16 WIB

Yili Melalui Joyday Salurkan Bantuan melalui YKAI dan Komunitas Sosial

Dalam semangat berbagi dan kepedulian di bulan suci Ramadhan, PT YILI Indonesia Dairy melalui merek unggulannya, es krim Joyday, telah melakukan serangkaian inisiatif program yang bertujuan…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 19 April 2024 - 09:55 WIB

Menperin Agus Bicara 'Blak-blakan' Soal Investasi Menggirukan Apple di Tanah Air

Indonesia tengah mendorong komitmen investasi dari Apple Inc. untuk menanamkan investasi di Tanah Air. Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita yang turut hadir mendampingi…